Pemprov DKI Kaji Pakai Gedung Disdik untuk Ruang Isoman Corona Khusus Ibu Hamil

3 Februari 2021 11:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria meninjau TPU Rorotan, Jakarta Utara, Rabu (27/1).  Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria meninjau TPU Rorotan, Jakarta Utara, Rabu (27/1). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pemprov DKI terus berupaya meningkatkan kapasitas ruang isolasi mandiri, seiring dengan masih terus bertambahnya warga Jakarta yang terinfeksi COVID-19.
ADVERTISEMENT
Wagub DKI Ahmad Riza Patria menjelaskan, Dinas Kesehatan DKI tengah menyiapkan ruang isolasi mandiri khusus bagi ibu hamil yang positif corona.
Rencananya, tambahan ruangan ini akan menggunakan gedung milik Dinas Pendidikan yang terletak di samping RS Duren Sawit, Jakarta Timur. Atau tepatnya Gedung Pusat Pengembangan Kompetensi Pendidik Tenaga Kependidikan dan Kejuruan (UPT P2KPTK2).
"Usulan dari Dinkes yang sedang mengkaji, menganalisa disiapkannya nanti ruang isolasi mandiri khusus wanita hamil yang rencananya nanti di gedung Disdik. Di samping RS Duren Sawit," ucap Riza Patria di Polda Metro Jaya, Rabu (3/2).
"Namun, itu masih dalam evaluasi dan kajian. Nanti kita liat dalam beberapa hari ke depan," lanjut dia.
Petugas merapikan ruang isolasi mandiri pasien COVID-19 di Gelanggang Remaja Kecamatan Pademangan, Jakarta, Minggu (27/9). Foto: Muhammad Adimaja/ANTARA FOTO
Ia menuturkan, pada prinsipnya Pemprov DKI ingin memastikan sarana dan prasarana untuk pasien corona maupun tenaga kesehatan (nakes) dapat selalu terpenuhi. Termasuk juga kebutuhan khusus untuk ibu hamil.
ADVERTISEMENT
"Kemudian sekarang sedang kami persiapkan khusus bagi wanita hamil juga kami persiapkan. Nanti kita akan lihat seberapa besar dibutuhkan," kata Riza.
Sementara itu, pihaknya juga terus memastikan ketersediaan fasilitas penunjang rumah sakit dan laboratorium. Juga menambah kapasitas tempat tidur isolasi maupun ICU, hingga pemakaman yang kini lahannya semakin menipis.
Bahkan, Riza mengungkapkan rencananya Rabu siang ini Gubernur DKI Anies Baswedan bersama lima gubernur lainnya akan rapat dengan Presiden Jokowi terkait penanganan pandemi COVID-19.
"Memang tidak mudah meningkatkan fasilitas kesehatan di sekitar Jakarta atau Botabek. Tapi kami yakin, dengan dukungan pemerintah pusat, kami tentu sangat berharap ada peningkatan di daerah-daerah Botabek. Kalau itu bisa ditingkatkan maka itu akan sangat membantu," tutup Riza.
ADVERTISEMENT