news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Pemprov DKI Undang Jokowi Hadiri Formula E

25 Mei 2022 9:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria meninjau proses renovasi SMKN 24, Jakarta Timur, Rabu (18/5/2022). Foto: Haya Syahira/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria meninjau proses renovasi SMKN 24, Jakarta Timur, Rabu (18/5/2022). Foto: Haya Syahira/kumparan
ADVERTISEMENT
Pemprov DKI Jakarta berencana mengundang Presiden Jokowi dalam acara Jakarta E-prix atau Formula E pada 4 Juni mendatang. Kegiatan tersebut akan diselenggarakan di Sirkuit Ancol, Jakarta Utara.
ADVERTISEMENT
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan, undangan resmi dari Pemprov DKI telah disampaikan untuk Presiden Jokowi.
“Pak Jokowi sebagai Presiden Republik Indonesia tentu diundang, sudah dikirimkan,” kata Riza kepada wartawan di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (24/5) malam.
Riza mengaku, sejauh ini belum dapat dipastikan apakah Presiden Jokowi akan hadir atau tidak pada 4 Juni mendatang. Meski begitu, pihaknya telah melakukan sejumlah rangkaian persiapan.
“Karena ini event internasional tentu Presiden Republik Indonesia Pak Jokowi diundang, sudah diatur panitia ya,” ujarnya.
Selain Presiden Jokowi, Riza menyebut, ajang balap mobil listrik ini juga akan dihadiri oleh jajaran pejabat pemerintahan pusat lainnya seperti para menteri. Namun, tak dijelaskan pejabat mana saja yang sudah diundang.
ADVERTISEMENT
“Jajaran pejabat ya, Presiden, mungkin ada Menteri terkait dan gubernur serta sebagainya ya,” pungkasnya.
Foto udara Sirkuit Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) atau Formula E di kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta. Foto: Faiz Zulfikar/kumparan
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan ajang mobil listrik Formula E di Ancol merupakan bukti bahwa Pemprov DKI berkomitmen mengurangi pencemaran lingkungan dengan menggunakan energi terbarukan.
“Kita ingin menjadi tuan rumah yang baik, kita ingin menunjukkan kepada semua bahwa Jakarta sudah bersiap untuk masuk di era baru di mana kita menggunakan energi terbarukan untuk mobilitas,” kata Anies kepada wartawan setelah membuka rangkaian acara Jakarta Hajatan di Pulau Bidadari, Kepulauan Seribu, Selasa (24/5).
Anies mengatakan, ajang Formula E yang juga menjadi bagian dari rangkaian perayaan ulang tahun DKI Jakarta ini sebenarnya memiliki pesan bahwa Jakarta ikut mengambil peran untuk mengurangi emisi karbon.
ADVERTISEMENT
“Ini pesan kepada dunia bahwa kami penduduk Jakarta ikut ambil tanggung jawab mengurangi emisi karbon di udara dan kami ingin bersihnya Jakarta, birunya langit Jakarta sebagai penanda komitmen kita sebagai warga bumi yang bertanggung jawab,” lanjut Anies.