Penghitungan Ulang di Georgia Selesai, Joe Biden Menang dengan 12.670 Suara

21 November 2020 8:05 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Joe Biden menyampaikan Pidato kemenangan di Pemilu AS 2020 di di Wilmington, Delaware, pada Sabtu (7/11). Foto: POOL
zoom-in-whitePerbesar
Joe Biden menyampaikan Pidato kemenangan di Pemilu AS 2020 di di Wilmington, Delaware, pada Sabtu (7/11). Foto: POOL
ADVERTISEMENT
Penghitungan suara ulang di Georgia akhirnya rampung. Hasilnya, Joe Biden menang dengan 12.670 suara.
ADVERTISEMENT
"Angka tersebut merefleksikan putusan rakyat, bukan keputusan kantor sekretaris atau pengadilan atau dari salah satu kampanye," kata Sekretaris Negara Bagian Georgia Brad Raffensperger, yang juga adalah Republican dan pendukung Donald Trump.
Dikutip Reuters, penghitungan ulang dilakukan secara manual. Sebelumnya, Raffensperger menyatakan Joe Biden menang di Georgia dengan 12.284 suara. Namun kemudian dia mengoreksi pernyataannya bahwa penghitungan suara belum selesai.
Dengan kemenangan ini, Biden menjadi politisi pertama dari Partai Demokrat yang memenangkan suara di Georgia sejak 1992.
Sebagaimana diketahui, Georgia adalah satu dari beberapa negara bagian yang diminta oleh tim hukum Trump untuk dilakukan penghitungan ulang. Mereka yakin telah terjadi kecurangan di negara bagian tersebut.
Dengan hasil ini, Biden memimpin dengan 306 suara elektoral sementara Trump 232 suara elektoral. Dibutuhkan 270 suara elektoral untuk menjadi pemenang pemilu.
ADVERTISEMENT