Penjelasan Induk Usaha Giant soal Isu Pegawai Meninggal karena Corona

17 September 2020 1:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Giant Supermarket. Foto: Wikimedia Commons.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Giant Supermarket. Foto: Wikimedia Commons.
ADVERTISEMENT
Beredar informasi di WhatsApp soal adanya seorang area manajer Giant di Kota Bogor meninggal karena corona. Akibatnya, seluruh gerai Giant yang ada di Kota Bogor harus ditutup.
ADVERTISEMENT
Head of Corporate and Consumer Affairs PT Hero Supermarket Tbk, Diky Risbianto, membantah kabar penutupan itu. Namun, ia membenarkan ada seorang pegawai Giant yang meninggal dunia.
Meski begitu, Diky tak menjelaskan apakah pegawai tersebut meninggal terjangkit corona. Ia hanya menyebut, pegawai itu menjabat sebagai Regional Manager Giant yang bertugas di kantor pusat Giant, Tangerang Selatan.
"Sebagai Regional Manager Giant, almarhum tidak bekerja di Bogor ataupun toko di area Bogor, melainkan di kantor pusat Giant di Tangerang Selatan dengan tanggung jawab untuk mengawasi kegiatan operasional Giant di wilayah Bogor dan Depok," ucap Diky dalam keterangan tertulis, Rabu (16/9).
Menurut Diky, almarhum lebih banyak bekerja secara online. Ia akan berkunjung ke toko apabila diperlukan, dan diyakini tak kontak langsung dengan pelanggan.
ADVERTISEMENT
"Apalagi dengan kondisi pembatasan aktivitas selama COVID-19, almarhum banyak melaksanakan tugas secara online dan meminimalisir pertemuan di toko, ya," ujarnya.
Diky mengatakan, sebelum meninggal, pegawai tersebut memiliki riwayat penyakit yang sudah lama diderita.
"Sebelum meninggal, almarhum juga telah memiliki riwayat penyakit yang sudah lama diderita dan telah dirawat atas penyakit tersebut," ujarnya
Sebagai langkah pencegahan penularan virus corona, Diky mengaku pihaknya tengah menelusuri kegiatan terakhir almarhum sebelum meninggal dunia.
"Sebagai langkah pencegahan dan memastikan kenyamanan dan keselamatan pelanggan serta rekan kerja di toko, manajemen telah melakukan penelusuran kegiatan almarhum sebelum jatuh sakit untuk melakukan berbagai langkah pencegahan," kata dia.
"Termasuk melakukan pembersihan mendalam dan menyeluruh di seluruh area toko serta kantor tempat almarhum bekerja," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Ia memastikan Giant tetap mengutamakan keamanan bagi pelanggannya.
"Kami pastikan Giant tetap menjadi toko yang memberikan pengalaman berbelanja yang aman dan menyenangkan dengan harga murah berkualitas setiap hari," tuturnya.
Wakil Wali Kota Bogor Dedie A. Rachim. Foto: ANTARA FOTO/Arif Firmansyah
Sebelumnya, Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim, meluruskan kabar penutupan gerai Giant di Kota Bogor.
"Bukan ditutup, tapi dilakukan penyemprotan disinfektan saja," kata Dedie, Rabu (16/9).
"Info terkini yang meninggal adalah pegawai Giant dari pusat dan warga Kabupaten Bogor. Bahwa yang bersangkutan pernah melakukan kunjungan kerja ke Kota Bogor tanggal 29 Agustus lalu," ucap Dedie.