Penjelasan Polisi soal Semburan Lumpur di Jatirangga, Bekasi

5 September 2020 18:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi semburan gas Foto: ANTARA FOTO/Adeng Bustomi
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi semburan gas Foto: ANTARA FOTO/Adeng Bustomi
ADVERTISEMENT
Beredar video semburan lumpur di wilayah Jatirangga, Kota Bekasi. Peristiwa itu disebut terjadi pada Sabtu (5/9) pagi.
ADVERTISEMENT
Video itu dibagikan dalam grup Facebook Pondok Gede. Namun sore ini postingan tersebut sudah dihapus.
Dikatakan bahwa semburan itu mirip peristiwa Lumpur Lapindo di Sidoarjo. Namun, Kanit Reskrim Polsek Pondok Gede AKP Supriyanto membantahnya.
Ia menjelaskan, semburan itu terjadi di dalam area Waterpark Kranggan pada Senin (5/9) pagi. Semburan berasal dari galian sumur bor yang dikerjakan di lokasi.
Menurutnya material yang keluar dari tanah adalah air bercampur dengan pasir selayaknya orang yang sedang membuat sumur bor.
"Bukan semburan lumpur, air," kata Supriyanto saat dikonfirmasi, Sabtu (5/9).
Supriyanto mengatakan, di lokasi tersebut memang sedang dilakukan pengeboran sumur sejak 1 September. Proyek itu sudah digali sedalam 99 meter.
"Terus tadi subuh itu keluar gas. Begitu keluar gas, gasnya hilang keluar air. Tapi airnya kaya air mancur gitu. Kalau air kan pertama kali keluar kan berarti sama pasir. Gitu doang, bukan lumpur," kata Supriyanto.
ADVERTISEMENT
Saat ini, polisi dibantu oleh ahli geologi telah memeriksa lokasi tersebut. Dari penjelasan ahli diketahui dalam tanah lokasi tersebut memang masih banyak mengandung gas. Meski begitu dipastikan gas yang keluar tidak berbahaya.
'Ya kalau memang bahaya orang-orang pada mabuk, ini kaga. Biasa aja. Tapi untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan tetap saja di halaman rumah di pagar seng. Ditutup dulu itu saran dari ahli geologi," kata Supriyanto.
Saat ini lubang galian sudah ditutup oleh pemilik proyek. Namun, rembesan air tetap keluar dari sela-sela tanah.
"Udah ditutup sama batu sama pasir," tutup Supriyanto.
***
Saksikan video menarik di bawah ini: