Penyakit Misterius Mewabah di Nigeria, 15 Orang Meninggal

10 Februari 2020 13:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang pekerja Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memberikan vaksinasi. Foto: Reuters/Kenny Katombe
zoom-in-whitePerbesar
Seorang pekerja Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memberikan vaksinasi. Foto: Reuters/Kenny Katombe
ADVERTISEMENT
Wabah penyakit misterius menyebar di Nigeria. Dalam sepekan sudah 15 orang meninggal lantaran terjangkit wabah tersebut.
ADVERTISEMENT
Penyakit misterius ini pertama kali ditemukan di Negara Bagian Benue, tenggara ibu kota Abuja. Individu yang terjangkit penyakit ini akan mengalami muntah-muntah, bengkak, dan diare.
"Orang yang terinfeksi penyakit aneh ini meningkat sampai 104 orang," kata senator Nigeria Abba Moro, seperti dikutip Independent dari media lokal, Daily Post.
Moro menyatakan, ia sudah meminta pemerintah untuk mengirimkan ahli ke pusat penyebaran wabah misterius itu di Benue. Pusat Pengendalian Penyakit Nigeria (NCDC) mengatakan, mereka sudah memperketat pemantauan untuk mencegah penyebaran wabah itu.
Sementara itu, Menteri Kesehatan Osagie Ehanire mengatakan penyakit tersebut bukan termasuk ebola atau demam lassa. Dua penyakit itu sempat mewabah di Afrika Barat beberapa waktu lalu.
Ia juga memastikan, wabah ini juga bukan termasuk virus corona yang sedang menerjang wilayah Asia bagian timur.
ADVERTISEMENT