Petugas Gagalkan Penyelundupan Narkoba ke Lapas Banceuy

20 April 2020 16:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Barang diduga narkotika jenis sabu dan tembakau gorila yang berhasil diamankan di Lapas Banceuy, Bandung, Jawa Barat, Jumat (17/4). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Barang diduga narkotika jenis sabu dan tembakau gorila yang berhasil diamankan di Lapas Banceuy, Bandung, Jawa Barat, Jumat (17/4). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Upaya penyelundupan narkoba kembali digagalkan petugas Lapas Banceuy, Bandung, pada Senin (20/4). Kadivpas Kemenkumham Jabar, Abdul Aris, mengatakan peristiwa bermula ketika petugas blok hunian A sedang melakukan tugas jaga.
ADVERTISEMENT
Lalu, kata Abdul, petugas yang sedang menyisir sekitar blok hunian menemukan adanya benda mencurigakan yang tergeletak di bawah torn timur samping hunian blok A.
Benda tersebut dikemas ke dalam plastik hitam lalu digulung menggunakan lakban putih. Petugas kemudian melaporkan temuan itu ke Kepala Regu Pengamanan.
"Benda mencurigakan tersebut dibungkus oleh plastik hitam yang di gulung dengan lakban putih yang tergeletak di bawah torn timur samping blok hunian A," kata dia melalui keterangannya, Senin (20/4).
Plastik yang dilempar pengendara motor ke Lapas Banceuy. Foto: Istimewa
Ketika dibuka, Abdul mengatakan, petugas menemukan 37 butir Riklona, 19 butir Alprazolam, 10 butir Lorazepam, dua bungkus kertas Cigaratte Marsbrand, satu butir obat yang belum diketahui identitasnya, serta satu paket diduga ganja dengan berat 3,20 gram. Belum diketahui pelaku yang menyimpan narkoba itu.
ADVERTISEMENT
"Satu paket diduga ganja 3,20 gram dan satu butir obat tidak diketahui namanya," ucap dia.
Barang diduga narkotika jenis sabu dan tembakau gorila yang berhasil diamankan di Lapas Banceuy, Bandung, Jawa Barat, Jumat (17/4). Foto: Dok. Istimewa
Abdul menambahkan, barang bukti segera diamankan oleh petugas. Kepala Lapas Banceuy bakal berkoordinasi dengan Ditresnarkoba Polda Jabar. Dengan demikian, upaya penyelundupan narkotika ke Lapas Banceuy sudah tiga kali dilakukan dalam rentang waktu berdekatan dan ketiganya berhasil digagalkan petugas.
"Kalapas langsung berkoordinasi dengan Ditresnarkoba Polda Jawa Barat serta mengamankan barang bukti untuk diproses lebih lanjut," ujar dia.
"Saran tindak lanjut meningkatkan keamanan, terutama di pintu utama dengan menggeledah seluruh pengunjung secara detail. Sehingga dapat meminimalisir masuknya barang-barang terlarang ke dalam lapas," tandas dia.
***
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.
ADVERTISEMENT