Pilkada 2020, Gerindra Targetkan Kemenangan 50% di Jateng

3 Agustus 2020 17:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah, Abdul Wachid. Foto: Afiati Tsalitsati/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah, Abdul Wachid. Foto: Afiati Tsalitsati/kumparan
ADVERTISEMENT
DPD Gerindra Jawa Tengah menargetkan kemenangan 50 persen dari 21 kabupaten/kota di Jateng yang menggelar Pilkada Serentak 2020 pada bulan Desember mendatang.
ADVERTISEMENT
Hal itu disampaikan Ketua DPD Gerindra Jateng, Abdul Wachid, usai menyerahkan rekomendasi tahap 2 untuk 10 calon kepala daerah tingkat kabupaten/kota di Pilkada 2020.
“DPD Partai Gerindra mempunyai target, di Pilkada 2020 ini, kami di 21 kabupaten itu, paling tidak 50 persen kami akan menang,” kata Wachid, di Kantor DPD Partai Gerindra Jateng, di Semarang, Senin (3/8).
Dari 21 kabupaten/kota tersebut, Wachid mengatakan amat yakin menang di Pilwalkot Semarang dan Solo. Di Solo, Gerindra mengusung Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa. Sementara itu, di Semarang, Gerindra mendukung petahana Hendrar Prihadi.
“Ada beberapa daerah yang sudah kita baca, terutama Wali Kota Surakarta jelas dan Wali Kota Solo jelas,” tegasnya.
Wachid juga berpesan agar para bakal calon kepala daerah menjalin harmonisasi dengan partai pengusung dan partai koalisi.
ADVERTISEMENT
“Saya kira kalau kita sudah kerja sama baik, nantinya setelah terpilih kami berharap untuk wujudkanlah janji-janji dan program kampanye, terutama mengentaskan kemiskinan di Jawa Tengah,” ujarnya.
Patut diketahui, DPD Partai Gerindra Jateng hari ini menyerahkan rekomendasi untuk 10 kota dan kabupaten dari total 21 daerah yang menggelar Pilkada Serentak Desember mendatang. Salah satu yang diberikan hari ini adalah rekomendasi untuk Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa di Pilwalkot Solo.
=====
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona