Pimpinan Komisi III DPR: Penyerangan di Sigi Mengerikan, Harus Diusut Tuntas

30 November 2020 15:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil Ketua Komisi III DPR F-NasDem Ahmad Sahroni. Foto: DPR
zoom-in-whitePerbesar
Wakil Ketua Komisi III DPR F-NasDem Ahmad Sahroni. Foto: DPR
ADVERTISEMENT
Kelompok teroris MIT Poso pimpinan Ali Kalora diduga melakukan penyerangan di Desa Lemban Tongoa, Kecamatan Palolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. Dalam penyerangan MIT Poso itu, satu keluarga tewas dibunuh.
ADVERTISEMENT
Menanggapi itu, Wakil Ketua Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai NasDem Ahmad Sahroni mengecam keras kejadian ini. Dia pun meminta pihak kepolisian mengusut kasus ini hingga tuntas.
"Saya mengecam keras kejadian pembunuhan di Sigi, dan menginstruksikan kepada Kapolri dan Kapolda Sulawesi Tengah untuk mengusut kasus ini sampai tuntas," kata Sahroni dalam keterangan tertulisnya, Senin (23/11).
"Ini benar-benar kejadian teror yang mengerikan. Negara harus segera bertindak tegas," sambungnya.
Bendahara Umum NasDem itu pun meminta Densus 88 dan TNI ikut turun tangan dan dikerahkan demi membasmi para teroris dan menjaga keamanan negara. Dia khawatir kasus itu bertujuan untuk menciptakan konflik SARA.
“Bukan tidak mungkin aksi ini bisa mengarah ke aksi yang lebih besar lagi atau bahkan bertujuan untuk menciptakan konflik SARA yang berpotensi mengganggu stabilitas negara,” tandas Sahroni.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, pemerintah telah menerjunkan Satgas Tinombala untuk memburu Kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) pimpinan Ali Kalora di Sigi Sulteng. Menkopolhukam Mahfud MD pun meminta masyarakat tak terprovokasi dengan kasus tersebut.
"Pemerintah mengimbau kepada seluruh warga khususnya masyarakat Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, agar tidak terpancing oleh upaya-upaya provokasi yang dilakukan pihak tertentu," kata Mahfud.