news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Polisi Ancam Tembak Mati Pelaku Kejahatan yang Sasar Turis di Bali

4 Desember 2019 13:08 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolresta Denpasar Kombes Ruddi Setiawan. Foto: Denita BR Matondang/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kapolresta Denpasar Kombes Ruddi Setiawan. Foto: Denita BR Matondang/kumparan
ADVERTISEMENT
Aksi kejahatan yang menyasar turis asing di Bali, khususnya di wilayah Denpasar, semakin mengkhawatirkan. Pelaku bahkan tidak segan melukai turis asing demi mendapatkan barang berharga.
ADVERTISEMENT
Melihat fenomena itu, Polresta Denpasar gerah. Kapolresta Denpasar Kombes Ruddi Setiawan menilai aksi kejahatan itu membuat turis asing yang sedang pelesiran di Pulau Dewata resah.
Ruddi kemudian akan membuat kebijakan tembak di tempat bagi pelaku kejahatan terhadap turis asing ataupun turis domestik di Bali.
"Kami ingatkan ini, apalagi menjelang Nataru (Natal dan Tahun Baru). Saya ingatkan kepada calon pelaku kejahatan jalanan, saya Polresta tidak segan-segan, kejahatan di jalanan di Bali sudah sangat meresahkan warga asing maupun lokal, saya akan melakukan tindakan tegas, dan saya akan lakukan tembak," ujar Ruddi di kantornya, Rabu (4/12).
“Anda melawan, saya tembak mati, Anda lari saya lumpuhkan kaki kalian, supaya Anda jangan main-main di Bali khususnya Denpasar menghadapi Nataru,” sambung Ruddi dengan geram.
Ilustrasi tembak mati Foto: kerttu
ADVERTISEMENT
Untuk mengantisipasi tindakan kriminal, Ruddi mengatakan akan meningkatkan patroli di perumahan warga dan objek-objek wisata.
“Jelang Natal dan tahun baru ini kami lebih efektifnya dan lebih sering melakukan kegiatan patroli ke perumahan-perumahan dan kegiatan patroli gabungan tiap malam,” ujar dia.
Seperti diketahui, beberapa pekan belakangan, terjadi dua perampokan terhadap dua turis asing di Bali. Pertama, korban WN Jepang bernama Mika Hasegawa dirampok di apartemennya. Mika lompat dari kamarnya di lantai dua karena menghindar dari perampok.
Tak berselang lama, WN Spanyol bernama Rosse Pie Leal dirampok usai menikmati keindahan Pantai Padang-Padang.