Polisi Periksa CCTV di Lokasi Mahasiswi Korban Begal Bokong di Jaktim

20 Januari 2020 17:59 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
CCTV Electronic Traffic Laws Enforcement (ETLE) yang terpasang di Jalan Merdeka Barat, Kamis (16/1). Foto: Helmi Afandi Abdullah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
CCTV Electronic Traffic Laws Enforcement (ETLE) yang terpasang di Jalan Merdeka Barat, Kamis (16/1). Foto: Helmi Afandi Abdullah/kumparan
ADVERTISEMENT
Aksi pelecehan seksual kembali terjadi. Kini seorang mahasiswi yang belum diketahui identitasnya menjadi korban pelecehan di sebuah gang sempit Jalan Mulia Otista, Bidara Cina, Jatinegara, Jakarta Timur, pada Jumat (17/1) pagi.
ADVERTISEMENT
Dalam video berdurasi 0,57 detik yang beredar di media sosial tersebut, korban didekati seorang pengendara motor dari belakang yang tiba-tiba meremas bokongnya.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, saat ini pihak Polres Metro Jakarta Timur tengah melakukan penyelidikan terkait kasus pelecehan seksual itu. CCTV di lokasi sudah diamankan polisi untuk diperiksa.
CCTV di sudut ruangan. Foto: Dok. MAK network
“Kita periksa rekaman CCTV-nya,” ucap Yusri di Mapolda Metro Jaya, Senin (20/1).
Dalam rekaman CCTV, pelaku tampak mengenakan motor matic jenis scoopy warna hitam dan mengenakan helm lengkap. Tidak terima dengan aksi pelaku, korban sempat berteriak, dan mengejar pelaku, namun gagal.
Kapolres Jakarta Timur AKBP Arie Ardian Rishadi mengaku telah menerima laporan itu. Pihaknya tengah menyelidiki dan mendalami pelaku pelecehan seksual tersebut.
ADVERTISEMENT
“Saya periksa ya, kita dalami,” kata Arie saat dihubungi, Senin (20/1).