Polisi Tangkap Pencuri Harley-Davidson di Tangerang Selatan Bermodus Test Drive

27 Agustus 2020 13:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Harley-Davidson Foto: Harley-Davidson Motor Company
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Harley-Davidson Foto: Harley-Davidson Motor Company
ADVERTISEMENT
Polres Tangerang Selatan menangkap pencuri Harley-Davidson berinsial TLX di Bogor, Jawa Barat, Kamis (27/8). Pelaku mencuri motor gede dengan nomor polisi B 5000 MI dengan modus test drive.
ADVERTISEMENT
“Sudah ditangkap berinisial TLX,” kata Kasatreskrim Polres Tangsel AKP Muharram Wibisono kepada kumparan, Kamis (27/).
Wibisono menuturkan, saat ini pelaku tengah menjalani pemeriksaan. Polisi belum mau berkomentar banyak atas kasus pencurian itu.
“Nanti ya,” ujar Wibisono.
Sebelumnya, kasus pencurian terjadi pada Jumat (21/8) malam. Korban dihubungi pelaku yang berpura-pura ingin membeli Harley-Davidson bernomor polisi B-5000-MI.
Saat itu, pelaku beralasan ingin melakukan test drive sebelum yakin membeli motor korban. Tapi, pelaku tak pernah kembali.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)