Polisi Tembak Mati Bos Begal di Gowa, Sulsel

6 Juni 2018 17:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kematian (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kematian (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Polisi menembak mati seorang pelaku kejahatan berinisial ON (20) di Barombong, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Kapolres Gowa AKBP Shinto Silitonga menyebut pelaku merupakan bos begal yang sering beraksi di Gowa, Makassar, dan Takalar.
ADVERTISEMENT
“Tersangka ini juga seorang residivis yang pernah dipenjara selama 15 bulan,” kata Shinto melalui keterangan tertulisnya, Rabu (6/6).
Shinto mengungkapkan pelaku ditangkap sekitar pukul 01.00 WIB. Namun, kata dia, saat akan ditangkap pelaku berusaha menyerang petugas sehingga terpaksa ditembak di bagian dada.
“Anggota tim melakukan tembakan ke arah dada tersangka 1 kali, tersangka jatuh dan kemudian dibawa ke RS Bhayangkara dan diketahui sudah meninggal di perjalanan,” jelasnya.
Dari tangan tersangka, polisi menemukan barang bukti satu sepeda motor, satu kunci leter T, dan satu badik.
Lebih lanjut, Shinto menerangkan sebelumnya pada Sabtu (2/6) lalu pihaknya menangkap teman pelaku ON, yakni Indra (20) dan Fadli (20). Keduanya kini ditahan di Maplolres Gowa dan dijerat Pasal 365 KUHP tentang pencurian disertai kekerasan dengan ancaman 9 tahun penjara.
ADVERTISEMENT