news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Positif Corona, Menteri Edhy Prabowo Sempat Dirawat di RS Polri dan RSPAD

16 September 2020 20:12 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri KKP Edhy Prabowo pada penandatanganan Adendum Nota Kesepahaman antara Polri dan KKP, Jakarta, Jumat (7/2). Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Menteri KKP Edhy Prabowo pada penandatanganan Adendum Nota Kesepahaman antara Polri dan KKP, Jakarta, Jumat (7/2). Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Edhy Prabowo, dipastikan terpapar virus corona. Informasi tersebut dibenarkan oleh Waketum Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad.
ADVERTISEMENT
"Bahwa benar yang bersangkutan saudara Edhy Prabowo terkena COVID-19," kata Dasco kepada wartawan, Rabu (16/9).
Dasco mengatakan saat pertama kali diketahui positif corona, Edhy Prabowo yang juga merupakan kader Gerindra langsung dirawat ke RS Polri Kramat Jati. Namun tidak lama setelah itu, Edhy Prabowo dipindahkan ke RSPAD Gatot Soebroto.
"Saudara Edhy Prabowo pertama-tama ditangani oleh RS Polri Kramat Jati dan lalu kemudian dipindahkan ke RS Angkatan Darat atau RSPAD," jelas Dasco.
Dasco tidak menjelaskan secara rinci alasan Edhy dipindahkan dari RS Polri ke RSPAD. Namun ia memastikan saat ini kondisi Edhy Prabowo dalam keadaan stabil.
"Saudara Edhy kemudian dirawat secara intensif dan keadaannya sekarang baik-bai saja," tutur Dasco.
Sebelumnya Edhy Prabowo sudah lama tidak terlihat di depan publik usai disebut positif COVID-19. Edhy juga dilaporkan saat ini sedang menjalankan isolasi mandiri usai mengadakan kunjungan ke sejumlah daerah.
ADVERTISEMENT
Politikus Gerindra itu juga absen dalam rapat Kementerian KKP dengan Komisi IV Selasa (15/9). Selain itu, dalam kegiatan serupa pada Rabu (9/9), Edhy absen mengikuti rapat dan diwakili oleh jajaran Kementerian KKP.