Prabowo ke Pendukung: Jaga C1, Ada yang Berusaha Hilangkan Kotak Suara

19 April 2019 15:30 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Syukuran kemenangan Prabowo Subianto- Sandiaga Uno Foto: Nugroho Sejati/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Syukuran kemenangan Prabowo Subianto- Sandiaga Uno Foto: Nugroho Sejati/kumparan
ADVERTISEMENT
Capres 01 Prabowo Subianto meminta seluruh pendukungnya untuk terus mengawal proses penghitungan suara Pilpres 2019. Sebab, ia mengetahui ada pihak-pihak yang berusaha mengubah hasil penghitungan suara dengan mencuri kotak suara.
ADVERTISEMENT
Hal itu, Prabowo sampaikan dalam pidatonya di acara syukuran kemenangan di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan.
"Saya minta saudara-saudara sekalian menjaga formulir C1 plano yang ada di dalam kotak suara yang ada di TPS harus dijaga, karena sudah ada yang berusaha untuk menghilangkan kotak suara," ujar Prabowo, Jumat (19/4).
Syukuran kemenangan Prabowo Subianto- Sandiaga Uno Foto: Nugroho Sejati/kumparan
Mantan Danjen Kopassus itu meminta para pendukungnya untuk memastikan tidak ada angka-angka yang berubah dalam proses penghitungan suara.
"Pastikan jangan sampai ada angka yang diubah, pastikan angka yang diinput sesuai dengan yang tercantum di formulir C1. Jangan sampai suara rakyat dicurangi terus," katanya.
Selain itu, Prabowo mengimbau seluruh pendukungnya untuk tetap tenang dan tidak terprovokasi oleh pihak manapun.
ADVERTISEMENT
"Saya, kita pendukung Prabowo - Sandi, warga negara yang cinta tanah air, cinta UUD, warga negara yang selalu mengutamakan perdamaian dan kedamaian, jangan kita diprovokasi," ucap Prabowo.
Calon presiden Prabowo Subianto menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2019 di TPS 041 RT 02/09, Kampung Curuk, Desa Bojong Koneng, Hambalang, Kabupaten Bogor, Rabu (17/4). Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
Acara syukuran kemenangan Prabowo-Sandiaga diinisiasi oleh Persaudaraan Alumni (PA) 212. Sebelumnya, Prabowo mengklaim telah memenangkan kontestasi pilpres dengan perolehan 62 persen suara berdasarkan penghitungan real count tim internalnya.