Pramono: Kalau Pemilu Jujur, Kemenangan di Tangan Kita

21 November 2024 17:44 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Calon Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung - Rano Karno, di acara Apel Siaga Warga Kawal TPS, Lapangan Blok S, Jakarta Selatan, Kamis (21/11/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Calon Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung - Rano Karno, di acara Apel Siaga Warga Kawal TPS, Lapangan Blok S, Jakarta Selatan, Kamis (21/11/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Calon Gubernur (Cagub) Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung yakin bisa menang di Pilgub Jakarta. Tentu, dengan syarat pemilu berjalan dengan jujur.
ADVERTISEMENT
“Saya yakin kalau Pemilunya jujur kemenangan ada di depan mata kita,” kata Pramono di kampanye bersama Anies Baswedan di Lapangan Blok S, Jakarta Selatan, Kamis (21/11).
Kampanye kali ini memang beda. Eks Gubernur Jakarta Anies Baswedan turun gunung berkampanye untuk Pramono-Rano. Dia membawa serta Relawan Warga Kota, dan Warga Kawal TPS.
“Saya (juga) berterima kasih sama Mas Anies Baswedan dan teman-teman Kawal TPS serta Warga Kota Jakarta yang memberikan dukungan pada pasangan nomor urut 3,” kata Pramono dengan suara serak.
Anies Baswedan bersama paslon Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung - Rano Karno, di acara Apel Siaga Warga Kawal TPS, Lapangan Blok S, Jakarta Selatan, Kamis (21/11/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Meneruskan sambutan Pramono, Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jakarta Rano Karno (Si Doel) menyebut bahwa hari ini, dukungan besar bertambah.
“Anak Abah yang Abah cintai, hari ini Abahnya bertambah satu yaitu Abah Doel,” kelakar Doel.
ADVERTISEMENT
“Siap untuk menang??” Seru Doel berulang kali.
“Siap!!!” Balas para hadirin.
Anies Baswedan bersama paslon Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung - Rano Karno, di acara Apel Siaga Warga Kawal TPS, Lapangan Blok S, Jakarta Selatan, Kamis (21/11/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Doel juga berpesan kepada seluruh warga yang hadir untuk mengawal Pilkada mendatang. Termasuk menjaga seluruh TPS di Jakarta dari segala intervensi pihak mana pun.
“Kawal kampung kita, jaga TPS kita, insyaallah sore ini begitu kita bubar dari lapangan ini, yakin saya insyaAllah 50+1 sebagai syarat satu putaran,” ucap dia.