Pria yang Jatuh Saat Selfie di Jembatan Youtefa, Ditemukan Tewas

3 November 2019 12:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jembatan penghubung Holtekamp dan Hamadi diatas teluk Youtefa, Papua. Foto: Dok. PP Construction and Investment
zoom-in-whitePerbesar
Jembatan penghubung Holtekamp dan Hamadi diatas teluk Youtefa, Papua. Foto: Dok. PP Construction and Investment
ADVERTISEMENT
Tim SAR Jayapura akhirnya menemukan Respi Mulya Tasolong (20), pria yang hilang setelah terjatuh saat selfie di luar pembatas jembatan Youtefa, Papua yang baru diresmikan Jokowi beberapa waktu lalu.
ADVERTISEMENT
Jenazah Respi ditemukan cukup jauh dari jembatan Youtefa. Kasar Jayapura, Putu Arga mengatakan, mayat Respi ditemukan sekitar pukul 08.00 WIT. Tim pencari terdiri dari TNI dan Polri.
“Ditemukan dari titik jatuh sekitar 1,5 Km,” kata Putu lewat keterangannya, Minggu (3/11).
Mayat Respi pun telah dibawa ke RSU di Jayapura. Putu mengimbau agar masyarakat setempat tak selfie di luar pembatasan jembatan karena sangat berbahaya.
“Sangat tidak dibenarkan bila kejadian ini kembali terulang,” ujar Putu.
Sebelumnya, Respi nekat selfie di Jembatan Youtefa dengan memanjat ke luar pembatas jalan. Aksi nekat itu pun berujung maut, 2 teman Respi tak dapat menyelamatkannya.