Puja Puji Giring untuk Jokowi: Presiden Terbaik yang Dimiliki Indonesia

22 Desember 2021 17:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua Umum PSI Giring Ganesha saat HUT ke-7 PSI. Foto: Youtube/PSI
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Umum PSI Giring Ganesha saat HUT ke-7 PSI. Foto: Youtube/PSI
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha memuji Presiden Jokowi atas kinerjanya selama ini dalam membangun Indonesia. Menurut dia, berkat Jokowi, kini Indonesia semakin dihormati dunia dan berhasil melewati situasi sulit pandemi COVID-19.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut disampaikan oleh Giring di hadapan Jokowi saat menghadiri acara puncak HUT ke-7 PSI di Jakarta. Tak lupa, Giring mengajak para kader PSI berdiri bersama untuk memberikan penghormatan langsung kepada Jokowi atas prestasinya itu.
“Pak Presiden, tidak ada kebanggaan yang lebih besar daripada melihat bagaimana Indonesia, Pak Jokowi, semakin dihormati di panggung-panggung internasional. Melihat bagaimana gestur pemimpin dunia yang respek kepada Presiden Jokowi. Sis and Bro, bagaimana bisa kita pesimis kalau ekonomi kita makin kuat? Kita punya demokrasi, kemajuan ekonomi, itu modal kuat kita untuk terus maju,” kata Giring, Rabu (22/12).
“PSI apresiasi kerja keras Pak Jokowi, apalagi pas mengatasi pandemi ini. Oleh karena itu dengan kerendahan hati, saya ajak Sis dan Bro untuk kita semua berdiri beri penghormatan ke Presiden terbaik yang pernah dimiliki republik ini, Presiden Jokowi!” imbuh dia.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, Giring mengapresiasi kinerja Jokowi dalam memulihkan ekonomi di masa pandemi. Ia berpendapat Jokowi sukses dalam merawat dan menjaga Indonesia tetap tegak di tengah situasi sulit, serta berhasil mewujudkan cita-cita bangsa yang tertunda.
“Hari ini mimpi kita lihat Indonesia jadi negara besar semakin nyata. Infrastruktur jalan, jembatan, pelabuhan, bandara, internet yang dibangun Pak Jokowi telah membuka isolasi, hubungkan kita satu sama lain. Sekarang jarak sudah tidak ada, kita semakin dekat, bersatu, makin mudah bekerja sama dan manfaat ekonominya akan terasa 5-10 tahun mendatang, dan yang akan paling rasakan manfaatnya anak-anak kita,” ujar Giring.
Ketua Umum PSI Giring Ganesha saat HUT ke-7 PSI. Foto: Youtube/PSI
Ia berjanji, PSI akan mengawal kinerja Jokowi ke depannya. Adapun ikut memajukan bangsa dengan kinerja kreatif dan inovasi digital.
ADVERTISEMENT
“Kami percaya Indonesia akan segera bangkit Pak, loncat lebih jauh. Berlari lebih kencang lagi. Dan motto kebangkitan Indonesia adalah jutaan tangan anak muda yang mengayun dalam kerja, jutaan akal yang setiap hari berpikir cerdas kreatif, jutaan hati yang bersih, dan penuh optimis menatap masa depan,” paparnya.
“Saya Haji Giring Ganesha, Ketum PSI, bersama seluruh pengurus, kader, dan anggota legislasi PSI siap kerja keras meloloskan PSI ke parlemen. PSI akan berlipat ganda, kita antar kader-kader kita duduk di kursi legislatif dan eksekutif. Saya pastikan PSI akan terus hadir, kerja untuk rakyat dan kita lanjutkan apa yang dibangun Pak Jokowi!” tandas dia.