Putri Kelas 6 SD di AS Lepaskan Tembakan di Sekolah, 3 Orang Terluka

7 Mei 2021 9:48 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi penembakan. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi penembakan. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Penembakan yang menelan korban luka kembali terjadi di Amerika Serikat. Kali ini pelaku seorang anak perempuan berusia 11 atau 12 tahun.
ADVERTISEMENT
Kejadian nahas itu berlangsung di sebuah sekolah di Idaho Falls. Pelaku yang namanya disamarkan, masih duduk di kelas 6 SD.
Penembakan berdarah tersebut menyebabkan tiga orang di sekolah terluka.
"Dia mengambil senjata api dari tas, lalu melepaskan sejumlah tembakan dan kabur," kata Sherfiff Jerfferson County, Steve Anderson, seperti dikutip dari AFP.
Anderson menambahkan, korban luka terdiri dari dua siswa dan seorang staf sekolah. Seluruh korban tidak dalam kondisi kritis.
"Saat penembakan terjadi seorang guru melumpuhkan pelaku dan menahan dia sampai aparat keamanan datang dan membawanya ke detensi," papar dia.
Saat ini kepolisian setempat melakukan investigasi untuk mengungkap motif penembakan.
AS adalah salah satu negara dengan bahaya penembakan tertinggi di dunia.
ADVERTISEMENT
Pada 2020 lalu, ada 43 ribu kejadian terkait penembakan yang berlangsung di seantero Negeri Paman Sam.