Qadari: Kaesang di Pilgub Jateng Gak Diwacanakan Nomor 1, Gimana Diwacanakan?

30 Juni 2024 16:29 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
7
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Jokowi bertemu putra bungsunya, Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep, dalam temu kader PSI di Bandung, 3 Januari 2024. Pada kesempatan itu, Jokowi berkata ia senang dengan PSI sejak dulu. Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi bertemu putra bungsunya, Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep, dalam temu kader PSI di Bandung, 3 Januari 2024. Pada kesempatan itu, Jokowi berkata ia senang dengan PSI sejak dulu. Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Direktur Eksekutif Indo Barometer, Muhammad Qodari, merespons hasil survei terbaru Lembaga Survei Indonesia (LSI) di mana Kaesang Pangarep meraih hasil survei tertinggi di Pilkada Jawa Tengah.
ADVERTISEMENT
Qadari sempat heran dengan survei ini. Kaesang belakangan ini selalu diwacanakan maju di Pilgub Jakarta. Justru hasil bagus di Jateng yang belum pernah diwacanakan sebelumnya.
“Di Jawa Tengah sudah ditunjukkan oleh Bang Djayadi angkanya Kaesang nomor 1 padahal belum diwacanakan sama sekali,” kata Qodari dalam rilis temuan survei LSI, Pilkada di Daerah Kunci: Siapa Unggul di Jawa Tengah?, Minggu (30/6).
Qodari pun menilai bahwa Kaesang memiliki peluang menang lebih besar di Pilkada Jawa Tengah daripada di Pilkada Jakarta. Apalagi jumlah penduduk Jawa Tengah jauh lebih besar dari Jakarta.
“Di Jakarta sudah diwacanakan loh maju, nggak nomor 1 dia, di Jateng nggak diwacanakan nomor 1 apalagi kalau diwacanakan,” kata Qodari.
“Kalau pertimbangannya semata-mata kuantitatif dan peluang menang, saya kira jawabannya sudah jelas bahwa peluang menang lebih besar di Jawa Tengah,” tuturnya.
ADVERTISEMENT
Qodari lalu memaparkan perbedaan signifikan jumlah penduduk Jawa Tengah yang ia sebut hampir 14 persen dari jumlah penduduk Indonesia. Sedangkan Jakarta, hanya sepertiga nya saja.
“Jadi kalau bicara Mas Kaesang kan kita nggak boleh lepas dari dia sebagai ketum PSI, nah kalau Mas Kaesang Gubernur di Jateng, dia misalnya berhasil dan populer, dia punya potensi kolam suara itu 14 persen loh buat PSI,” tuturnya.

Kaesang Nomor 1 Dengan Perolehan 25,6 %

Dari hasil Lembaga Survei Indonesia (LSI) terkait Pilkada Jawa Tengah yang diambil dalam kurun waktu 21-26 Juni 2024, Kaesang unggul baik di simulasi 6 kandidat maupun simulasi semi terbuka 21 nama kandidat.
Survei LSI simulasi 6 kandidat Pilgub Jawa Tengah. Foto: LSI
“Simulasi 6 kandidat top teratas masih ditempati oleh Kaesang Pangarep 25,6 persen. Diikuti oleh Ahmad Luthfi 16,3 persen, Taj Yasin 13,4 persen, Bambang Pacul 9,7 persen, Abdul Wachid 6,2 persen dan Sudaryono 6,0 persen," kata Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indonesia, Djayadi Hanan, dalam paparannya.
ADVERTISEMENT
Survei ini diambil dari 1.200 responden berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah dan memiliki telepon yang dipilih melalui metode Double Sampling.
Double Sampling adalah pengambilan sample secara acak dari kumpulan data hasil survei tatap muka yang dilakukan sebelumnya.
Margin of error survei diperkirakan kurang lebih 2,8 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen asumsi simple random sampling. Wawancara dengan responden dilakukan lewat telepon oleh pewawancara yang dilatih.