Rahayu Saraswati Laporkan Akun Facebook atas Dugaan Pelecehan Seksual

10 November 2020 15:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rahayu Saraswati laporkan akun Facebook Bang Djoel ke Polres Tangerang Selatan, Selasa (10/11). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Rahayu Saraswati laporkan akun Facebook Bang Djoel ke Polres Tangerang Selatan, Selasa (10/11). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Calon Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, Rahayu Saraswati, melaporkan akun Facebook Bang Djoel ke Polres Tangerang Selatan atas tindakan pelecehan seksual.
ADVERTISEMENT
Laporan Rahayu terhadap akun Bang Djoel itu sudah diterima oleh Polres Tangerang Selatan dengan nomor TBL/1182/K/XI/2020/SPKT/Res Tangsel.
Sebelumnya, akun Bang Djoel menyoroti penampilan fisik Rahayu Saraswati ketika sedang hamil. Foto tersebut kemudian dikaitkan jelang Pilkada 9 Desember mendatang.
"Yg mau coblos udelnya silakan.. Udel dah diumbar..pantaskan jadi panutan. apalagi pemimpin tangsel ??" tulis dia.
Rahayu mengatakan, laporan ini dibuat bukan karena masalah politik. Sebab ia menilai apa yang dilakukan akun Bang Djoel sudah melewati batas dan termasuk pelecehan seksual.
"Saya melaporkan akun tersebut bukan karena masalah politik, karena saya bukan politisi 'kemaren sore' saya sudah terbiasa menerima cacian dan fitnah. Kali ini berbeda dari yang lainnya karena yang dilakukan adalah pelecehan seksual di mana ini hanya menjadi satu contoh kecil dari apa yang dialami ribuan perempuan di Indonesia," kata Rahayu dalam keterangannya, Selasa (10/11).
ADVERTISEMENT
Keponakan dari Prabowo Subianto itu menambahkan, penyataan yang ditulis oleh Bang Djoel sudah tidak dapat ditoleransi lagi.
"Konten yang diangkat dan digunakan untuk menyerang saya adalah foto saya sebagai ibu hamil. Menurut saya kata-kata yang sangat melecehkan anatomi seorang ibu mengandung sangat tidak menghormati martabat semua perempuan yang diberikan posisi mulia sebagai ibu yang melahirkan generasi penerus bangsa ini," ucap Rahayu.
Rahayu Saraswati laporkan akun Facebook Bang Djoel ke Polres Tangerang Selatan, Selasa (10/11). Foto: Dok. Istimewa
Selain itu, Rahayu mengatakan alasan dia melaporkan akun itu karena alasan kemanusiaan. Ia tidak ingin ke depan masih ada peristiwa pelecehan yang menimpa kaum perempuan.
"Saya melaporkan karena alasan kemanusiaan, dan perlawanan atas kasus pelecehan terhadap perempuan. Saya masuk ke dunia politik praktis sebagai aktivis anti perdagangan manusia dan aktivis perempuan dan anak. Ini hanya merupakan bagian dari advokasi yang kami para pejuang perempuan lakukan guna memperjuangkan masa depan perempuan di Indonesia," tutur Waketum Gerindra itu.
ADVERTISEMENT
Sementara kuasa hukum Rahayu Saraswati, Maulana Bungaran, mengatakan tindakan yang dilakukan oleh akun Bang Djoel jelas merupakan kejahatan. Selain itu, foto itu diambil tanpa seizin dari Rahayu.
"(Foto) jelas ditujukan ke Rahayu Saraswati dan memuat unsur pelecehan seksual dengan kata-kata 'coblos udelnya' yang menggunakan dan menyebarluaskan tanpa seizin Rahayu Saraswati foto hamil dari 5 tahun yang lalu. Materi ini juga bisa diduga sebagai kampanye politik hitam dan kampanye jahat. Akun itu bisa diduga kuat melakukan kampanye politik hitam berbasis pelecehan seksual terhadap Rahayu Saraswati," kata Maulana.