Risma Cerita Banyak Warga Masih Pakai Masker di Dagu: Padahal Melindungi Mereka

21 Juli 2021 11:26 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mensos Tri Rismaharini saat menerima jajaran Pimpinan Pusat Nasyiatul Aisyiyah (Nasyiah). Foto: Kemensos RI
zoom-in-whitePerbesar
Mensos Tri Rismaharini saat menerima jajaran Pimpinan Pusat Nasyiatul Aisyiyah (Nasyiah). Foto: Kemensos RI
ADVERTISEMENT
Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menceritakan pengalamannya keliling daerah dan melihat banyak warga yang masih belum mengerti cara memakai masker yang baik dan benar. Padahal, saat ini, risiko penularan COVID-19 masih tinggi.
ADVERTISEMENT
Cerita ini ditemukan Risma saat berkunjung ke beberapa daerah untuk memantau proses penanganan pandemi corona. Ia melihat banyak yang masih mengenakan masker hanya sampai di dagu saja.
"Jadi contohnya, saat saya turun masalah pandemi ada yang sudah menggunakan masker, tapi masker itu hanya ditaruh di bawah, kalau ada petugas dinaikkan. Padahal sebetulnya masker itu sangat melindungi beliau-beliau itu. Jadi untuk apa ditaruh di sini (di dagu)?" ujar Risma saat memberi arahan kesiapsiagaan bencana kepada jajarannya secara virtual, dilihat dari YouTube Linjamsos, Rabu (21/7).
Risma menyadari tak semua warga nyaman untuk selalu menggunakan masker saat tengah beraktivitas. Akan tetapi, ia meminta masyarakat paham bahwa saat ini mengenakan masker masih menjadi cara paling mudah untuk melindungi masyarakat dari potensi tertular virus COVID-19.
ADVERTISEMENT
"Memang enggak enak menggunakan masker, karena itu kita bagaimana harus secepatnya keluar dari pandemi ini dengan tidak sakit. Caranya adalah menggunakan masker, jaga jarak, dan treatment cuci tangan," ucap Risma.
Mensos Risma tinjau banjir dan longsor di Semarang. Foto: kumparan
Oleh karena itu, Risma mengingatkan kepada seluruh jajarannya di daerah untuk tidak bosan-bosannya membantu pemerintah setempat menggencarkan kampanye taat protokol kesehatan.
Tak hanya diberikan bantuan masker, Risma meminta agar masyarakat diberikan edukasi yang cukup terkait cara menggunakan masker yang baik dan benar.
"Sekali lagi bukan hanya peralatan, mengertikah warga? Mengerti atau tidak tentang masalah-masalah itu," kata Risma.