Rosan, Sri Mulyani, hingga Jimly Asshiddiqie Halalbihalal di Rumah Megawati

10 April 2024 13:09 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani menyambangi rumah Megawati Soekarnoputri, Jakarta Pusat, Rabu (10/4/2024). Foto: Fadlan Nuril Fahmi/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani menyambangi rumah Megawati Soekarnoputri, Jakarta Pusat, Rabu (10/4/2024). Foto: Fadlan Nuril Fahmi/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sejumlah pejabat publik menyambangi kediaman Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Rabu (10/4). Mereka datang untuk bersilaturahmi di momen Lebaran 1145 H.
ADVERTISEMENT
Pantauan di lokasi, Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani, mendatangi kediaman Megawati pada pukul 10.40 WIB. Dengan menggunakan baju batik coklat, ia hadir bersama istrinya.
Namun Rosan hanya 5 menit berada di kediaman Megawati, pada pukul 10.45 WIB ia tampak keluar dan beranjak pulang dari rumah Megawati.
Tak ada ucapan apapun dari Rosan usai menyambangi kediaman Megawati.
Selanjutnya ada Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin bersama dengan Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi dan Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono yang datang pada pukul 10.50 WIB.
Basuki menggunakan baju batik berwarna coklat tua, sedangkan Budi Gunadi menggunakan baju batik kuning dan Retno Marsudi menggunakan kebaya berwarna putih.
Menkeu Sri Mulyani saat halal bihalal di kediaman Megawati Soekarnoputri, Jakarta Pusat, Rabu (10/4/2024). Foto: Fadlan Nuril Fahmi/kumparan
Retno pun sempat melambaikan tangan kepada awak media dan mengucapkan selamat lebaran.
ADVERTISEMENT
"Selamat lebaran, ya," ujar Retno kepada awak media.
Setelahnya ada Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto yang hadir pukul 11.08 WIB, dilanjut oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati pada pukul 11.11 WIB dan Ketua Tim Hukum TPN Ganjar-Mahfud, Todung Mulya Lubis pada pukul 11.14 WIB.
Hadir pula eks Ketua MK, Jimly Asshiddiqie di kediaman Megawati.
Eks Ketua MK, Jimly Asshiddiqie saat halal bihalal di kediaman Megawati Soekarnoputri, Jakarta Pusat, Rabu (10/4/2024). Foto: Fadlan Nuril Fahmi/kumparan
Usai melakukan halalbihalal, Basuki, Retno dan Sri Mulyani pun meninggalkan rumah Megawati.
Sri Mulyani sempat mengatakan pertemuannya di rumah Megawati hanya silaturahmi saja.
"Silaturahmi saja," pungkas Sri Mulyani.