Satgas COVID-19: BOR di Wisma Atlet Turun, Kini 7,45%

13 September 2021 15:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Foto aerial suasana malam hari menara delapan Wisma Atlet Jakabaring di kawasan Jakabaring Sport City (JSC), Palembang, Sumatera Selatan, Rabu (14/7/2021). Foto: Nova Wahyudi/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Foto aerial suasana malam hari menara delapan Wisma Atlet Jakabaring di kawasan Jakabaring Sport City (JSC), Palembang, Sumatera Selatan, Rabu (14/7/2021). Foto: Nova Wahyudi/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Penambahan kasus harian COVID-19 di DKI Jakarta dan sekitarnya kini mulai menurun. Penurunan kasus harian berdampak baik terhadap kapasitas tempat tidur atau Bed Occupancy Ratio (BOR) di fasilitas isolasi terpusat.
ADVERTISEMENT
Rumah Sakit Darurat COVID-19 atau RSDC Wisma Atlet Kemayoran hampir terisi penuh pada saat puncak kasus pada Juli lalu. Kini BOR di Wisma Atlet terus menurun.
Ketua Satgas Penanganan COVID-19, Letjen TNI Ganip Warsito mengatakan kini BOR di Wisma Atlet kini berada di bawah 10 persen. Bahkan, penurunan ini terjadi jauh dari saat puncak kasus pada Juli.
“Saat ini RSDC per 12 September berada di angka 7,45 persen,” ujar Ganip dalam Rapat Kerja Komisi IX DPR RI, Senin (13/9).
Menurut Ganip, kondisi penurunan tersebut dipengaruhi karena semangat seluruh pihak yang telah membantu dalam tetap menjalankan protokol kesehatan.
“Puncaknya 31 juni 2021 dengan BOR 90,79 persen. Akan tetapi berkat kerja keras semua pihak persentase BOR sudah turun jadi 7,45 persen,” jelasnya.
ADVERTISEMENT
Penurunan kapasitas tempat tidur di RSDC Wisma Atlet juga dibarengi dengan capaian penurunan positivity rate nasional.
Per tanggal 12 September, positivity rate nasional berada di angka 3,05 persen. WHO sendiri menyebut batas ambang aman suatu negara aman adalah 5 persen. Artinya, virus corona di Indonesia saat ini sudah berada di dalam situasi yang terkendali.