Sekjen Sebut Capres PAN Ditetapkan di Rakernas 2023 Meski Sudah Gabung KIB

19 Mei 2022 14:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sekjen DPP PAN Eddy Soeparno. Foto: Dok. istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Sekjen DPP PAN Eddy Soeparno. Foto: Dok. istimewa
ADVERTISEMENT
Partai Amanat Nasional (PAN) menjadi salah satu partai yang bergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB). Sekjen PAN Eddy Soeparno menyebut partainya akan menentukan capres cawapres di Rakernas 2023, alias setahun jelang Pemilu 2024 meskipun sudah bergabung di KIB.
ADVERTISEMENT
“Nanti rakernas 2023 lah yang akan menentukan siapa dan menetapkan siapa yang menjadi paslon presiden dan wakil presiden dari PAN,” kata Eddy saat dimintai tanggapan, Kamis (19/5).
Ia menyebut, kini KIB sedang melakukan pembahasan mendalam terkait penjaringan capres cawapres. Meskipun sudah ada tim pengkajian, nantinya para ketum parpol yang akan menentukan.
“Bagaimana bentuknya, mekanismenya, tenggat waktu, time tablenya, nanti akan dirumuskan kemudian mekanismenya seperti apa,” tegas Wakil Ketua Komisi VII DPR ini.
Pertemuan Airlangga, Zulkifli Hasan, Suharso Monoarfa. Foto: Dok. DPP PAN
“Meskipun sudah ada kesepakatan pembahasan di antara para ketum dan di antara tim yang akan ditugaskan untuk melakukan pengkajian, ini tentu nanti akan dibawa ke masing-masing parpol untuk dimintakan persetujuannya, melalui mekanisme internal di partai tersebut,” beber Eddy.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, Eddy enggan membeberkan tokoh mana lagi yang akan sowan kepada para ketum parpol KIB. Sebelumnya, Ridwan Kamil sudah menemui Zulkifli Hasan dan Airlangga Hartarto.
“Kita kaji satu per satu. Jadi seluruh tokoh tidak ada yang ditinggalkan, yang memiliki visi yang sama, pandangan yang sama, tentu kita jadikan bagian dari tokoh-tokoh berpotensi, berpeluang untuk nantinya diusung oleh koalisi ini di Pilpres 2024,” tandas Eddy.