Selama Libur Lebaran, Penumpang KRL Meningkat pada Siang Hari

16 Mei 2021 10:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penumpang naik ke dalam rangkaian kereta rel listrik (KRL) di Stasiun Manggarai, Jakarta, Kamis (6/5). Foto: Aprillio Akbar/Antara Foto
zoom-in-whitePerbesar
Penumpang naik ke dalam rangkaian kereta rel listrik (KRL) di Stasiun Manggarai, Jakarta, Kamis (6/5). Foto: Aprillio Akbar/Antara Foto
ADVERTISEMENT
KRL menjadi salah satu moda transportasi warga dalam masa libur Lebaran 2021. Hanya saja, pengguna KRL di masa ini bukanlah pelaku perjalanan rutin. Melainkan penumpang yang bepergian dengan keluarga.
ADVERTISEMENT
VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba mengatakan peningkatan penumpang dalam masa libur Lebaran terjadi pada siang hari. Pola itu berdasarkan data pada 12-14 Mei 2021.
"Data KAI Commuter pada 12-14 Mei 2021 menunjukkan pergerakan pengguna mulai meningkat sejak pukul 09.00 - 11.00 di siang hari dan kembali ramai pukul 17.00 - 19.00, meski tidak seramai pada siang hari," ujar Anne dalam keterangan tertulisnya, Minggu (16/5).
Untuk itu, ia mengimbau penumpang melakukan perjalanan di luar jam kepadatan untuk menghindar potensi keramaian. Ia menambahkan, informasi kepadatan stasiun juga dapat dilihat melalui aplikasi KRL Access.
Meski begitu, tegas Anne, jumlah penumpang KRL di masa libur Lebaran masih di bawah total pengguna di hari-hari kerja yang bisa mencapai sekitar 400 ribu pengguna.
Grafik puncak pergerakan pengguna Komuter saat libur Lebaran. Foto: KAI Komuter
"Volume pengguna KRL pada Sabtu (15/5) kemarin tercatat 328.495 pengguna atau meningkat 14% dibanding hari sebelumnya di mana jumlah pengguna mencapai 287.471 orang," tegasnya.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, KAI Commuter mengoperasikan 14 jadwal perjalanan KRL tambahan di masa larangan mudik lebaran untuk mengantisipasi kepadatan penumpang. Tambahan perjalanan itu dimulai pada Sabtu (15/5).
Selain itu, pada Sabtu dan Minggu (15-16 Mei), KAI Commuter melaksanakan tes antigen COVID-19 secara acak di Stasiun Manggarai, Bogor, Bekasi, dan Tangerang.