Selvi Ananda: Kami Tak Langsung Pindah ke Rumah Dinas Loji Gandrung

26 Februari 2021 14:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Istri Wali kota terpilih, Gibran Rakabuming Raka, Selvi Ananda. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Istri Wali kota terpilih, Gibran Rakabuming Raka, Selvi Ananda. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Selvi Ananda kini telah resmi menjadi istri Wali Kota Solo. Usai suaminya, Gibran Rakabuming Raka dilantik, Selvi mengatakan akan segera beradaptasi dengan posisi barunya itu, termasuk menjadi Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Solo.
ADVERTISEMENT
"Saya bersyukur alhamdulilah pelantikan lancar," ujar Selvi Ananda usai pelantikan, Jumat (26/2).
Selain itu, Selvi mengatakan kedua anaknya, Jan Ethes Srinarendra dan Lembah Manah juga akan segera beradaptasi. Ia juga tidak akan terburu-buru pindah ke Rumah Dinas (Rumdin) Loji Gandrung.
"Pindah Rumdin (Loji Gandrung) tidak sekarang, nanti sambil jalan. Anak-anak tidak masalah, bisa adaptasi dengan kedua orang tuanya," kata dia.
Gibran Rakabuming didampingi Istri saat pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo terpilih di gedung DPRD. Foto: Dok. Istimewa
Selain itu, Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka mengatakan ada pesan khusus buat Ketua TP PKK Solo agar lebih fokus ke masalah anak-anak dan ibu rumah tangga.
"Masalah stunting dan disabilitas harus jadi prioritas penanganan Ketua TP PKK Solo ke depan," kata Gibran.
Ia berharap PKK Solo mampu membawa kebaikan bagi masyarakat Solo. Keberadaan PKK Sangat dibutuhkan dalam pemerintahan Pemkot Solo.
ADVERTISEMENT