Seorang Mahasiswa Ditemukan Tewas di Sebuah Warkop di Aceh Besar

4 Januari 2022 14:35 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi bunuh diri. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bunuh diri. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Seorang mahasiswa asal Jakarta berinisial SRS (22) ditemukan tewas di dalam sebuah kamar yang satu bangunan dengan warung kopi (warkop) di kawasan Aceh Besar.
ADVERTISEMENT
Kasat Reskrim Polresta Banda Aceh, Kompol M Ryan Citra Yudha, mengatakan korban ditemukan tewas oleh ayahnya sendiri. Keduanya ngekos di sebuah kamar di lantai dua warkop tersebut.
"Korban ditemukan oleh ayahnya sendiri pada Selasa (4/1) dini hari, korban ditemukan tewas dalam kondisi gantung diri," kata Ryan kepada wartawan, Selasa (4/1).
Ryan mengatakan, mulanya sang ayah mengetuk pintu dan memanggilnya anaknya yang berada di dalam kamar. Akan tetapi setelah dipanggil berkali-kali sang anak tidak membuka pintu dan memberikan jawaban.
"Pada saat itu kondisi kamar dalam keadaan mati lampu, pada saat sang ayah memanggil korban didengar oleh Nizam yang tinggal di kamar sebelah dengan mereka," ujarnya.
Ketika itu Nizam juga ikut memanggil dan menggedor pintu kamar korban, tetapi tetap tidak ada jawaban. Tak lama kemudian, sang ayah korban mencungkil pintu kamar hingga terbuka.
ADVERTISEMENT
Sang ayah kaget dan langsung berteriak melihat anaknya dalam kondisi menggantung.
"Korban sudah gantung diri dengan tali pinggang terlilit di leher dan tergantung di paku dinding, dengan kondisi korban bahu sebelah kiri menempel di dinding dan wajah menghadap ke jendela dengan posisi kaki tertekuk dengan menggunakan baju kemeja batik warna kuning, celana jeans dan memakai kaus kaki," tutur Ryan.
Melihat kondisi anaknya, sang ayah kemudian meminta tolong kepada Nizam melepaskan ikatan tali pada paku di dinding. Setelah itu korban diletakkan di atas lantai. Dari tubuh korban, tidak ditemukan bekas luka dan darah.
"Ayah korban berserta dari keluarga tidak merasa keberatan dan keluarga membuat surat pernyataan menolak proses identifikasi, serta proses pemeriksaan kesehatan (autopsi) terhadap korban gantung diri. Pihak keluarga menerima kejadian ini dengan ikhlas,” sebut Ryan.
ADVERTISEMENT
Ryan menuturkan, korban merupakan mahasiswa salah satu perguruan tinggi di Jakarta. Saat ini ia tengah berada di Aceh dengan orang tuanya. Keseharian korban disebut warga sekitar banyak diam dan sering duduk sendiri.