Seskab: Staf Khusus Jokowi 12 Orang, Ada 7 Nama Baru

21 November 2019 13:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Jokowi dan Wapres Ma'ruf Amin di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Rabu (23/10). Foto: Kevin Kurnianto/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi dan Wapres Ma'ruf Amin di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Rabu (23/10). Foto: Kevin Kurnianto/kumparan
ADVERTISEMENT
Presiden Joko Widodo kian merampungkan sturuktur pemerintahannya di periode 2019-2024. Setelah menunjuk para menteri kabinet bersama sejumlah wakil menteri, kini bersiap mengumumkan para staf khusus Jokowi.
ADVERTISEMENT
Sekretaris Kabinet Pramono Anung menyebut Jokowi akan segera mengumumkan nama-nama staf khususnya pada hari ini. Dia menyebut total stafsus nanti berjumlah 12 orang.
"Presiden akan segera mengumumkan dan mudah-mudahan akan diperkenalkan hari ini, 5 nama lama, 7 nama baru. 12 nama sepenuhnya kewenangan Bapak Presiden, sabar," kata Pramono di Kantor Presiden, Jakarta, Kamis (21/11).
Sementara, untuk pengumuman tambahan wakil menteri lainnya yang belum seperti Wamendikbud, dia memastikan tidak akan dilakukan pada hari ini.
"Hari ini presiden yang akan mengumumkan stafsus, enggak ada yang lain," ujarnya.
Pengumuman staf khusus Jokowi itu akan disampaikan sore ini di Istana Kepresidenan. Dari 12 nama, diketahui salah satunya adalah anak konglomerat Chairul Tanjung, Putri Indahsari Tanjung.
ADVERTISEMENT
"Saya tidak mendengar secara jelas, tapi kabar-kabarnya ada anaknya Pak Chairul tanjung juga. Ya kita ucapkan selamatlah kepada anak-anak muda kita yang nanti jadi stafsus presiden," kata Sekje PPP Arsul Sani di Gedung DPR, Kompleks Parlemen, Senayan.
"Pak Jokowi itu kalau ke parpol minta yang diajukan yang milenial dan perempuan. Jadi staf perempuan, milenial," imbuhnya.