Sido Muncul Kembalikan Senyum Penderita Bibir Sumbing di Tangerang

8 Agustus 2022 10:11 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bakti sosial ‘Operasi Sumbing Bibir Gratis’ di Rumah Sakit Selaras, Cisauk, Tangerang, pada Sabtu (6/8). Foto: kumparan/Kartika Pamujiningtyas
zoom-in-whitePerbesar
Bakti sosial ‘Operasi Sumbing Bibir Gratis’ di Rumah Sakit Selaras, Cisauk, Tangerang, pada Sabtu (6/8). Foto: kumparan/Kartika Pamujiningtyas
Setelah bulan Juli lalu menggelar operasi bibir sumbing dan langit-langit di Rumah Sakit Islam (RSI) Wonosobo, PT Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul Tbk kembali menggelar bakti sosial ‘Operasi Sumbing Bibir Gratis’ yang kali ini diadakan di Rumah Sakit Selaras, Cisauk, Tangerang, pada Sabtu (6/8).
Sido Muncul menyerahkan bantuan senilai Rp 280 juta yang diberikan untuk 40 pasien penderita sumbing bibir di wilayah Tangerang dan sekitarnya. Bantuan ini dilakukan secara bertahap setelah para pasien melakukan proses sehari sebelumnya.
Tidak sendiri, Sido Muncul menggandeng Smile Train, badan amal yang fokus memberikan operasi dan perawatan bagi anak penderita bibir sumbing di lebih dari 85 negara.
Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Direktur Sido Muncul, Irwan Hidayat, kepada Country Manager dan Program Director Smile Train Indonesia, Deasy Larasati, serta disaksikan oleh Saraswati selaku pemilik Rumah Sakit Selaras.
“Saya ingin mengucapkan terima kasih karena operasi ini adalah kesempatan kami untuk ikut membantu masyarakat yang membutuhkan. Kami akan terus melakukan upaya bersama-sama dengan semua pihak, dari pengusaha hingga NGO, untuk mengurangi membantu mereka penderita bibir sumbing. Kepada para orang tua, tetap semangat dan tabah,” ujar Irwan.
Serah terima bantuan secara simbolis dari Direktur Sido Muncul, Irwan Hidayat, kepada Country Manager dan Program Director Smile Train Indonesia, Deasy Larasati, di Rumah Sakit Selaras, Cisauk, Tangerang, pada Sabtu (6/8). Foto: kumparan/Kartika Pamujiningtyas
Irwan mengatakan, bantuan operasi sumbing bibir gratis ini bukan baru pertama kali dilaksanakan oleh Sido Muncul. Sejak 2018, Sido Muncul telah menggelar operasi sumbing bibir gratis sebanyak tujuh kali di beberapa wilayah di Indonesia.
“Kami pernah melakukan baksos ini di RS ST Carolus Borromeus Kupang Nusa Tenggara Timur sebanyak dua kali, RSUD Dolok Sanggul Sumatera Utara, RS Sari Asih Serang Banten, RSUD Surodadi Tegal, dan RSI Wonosobo Jawa Tengah. Kami ini masih pendatang baru, saat ini total pasien yang telah dioperasi adalah 142 pasien” ujar Irwan Hidayat.
Country Manager dan Program Director Smile Train Indonesia, Deasy Larasati, pun mengucapkan terima kasih karena telah mengajak pihaknya untuk membantu anak-anak penderita bibir sumbing dan langit-langit di Tangerang. Menurutnya, membantu anak penderita bibir sumbing juga merupakan cara mengantarkan mereka meraih masa depan yang lebih baik.
“Suatu kebanggaan bagi kami untuk pertama kalinya bekerja sama dengan Sido Muncul. Setiap bulannya, ada lebih dari 400 permintaan yang masuk ke kami, dan kalau tidak segera dibantu, anak-anak penderita bibir sumbing akan mengalami kesulitan. Mulai dari sulit makan, mendapat bullying, hingga ejekan,” ucap Deasy.
“Momen spesial ini adalah bentuk sosial luar biasa karena tidak hanya membantu menutup celah bibir mereka, tetapi juga membuka masa depan yang lebih baik,” sambungnya.
Bakti sosial ‘Operasi Sumbing Bibir Gratis’ di Rumah Sakit Selaras, Cisauk, Tangerang, pada Sabtu (6/8). Foto: kumparan/Kartika Pamujiningtyas
Senada dengan Deasy, Saraswati selaku pemilik Rumah Sakit Selaras, pun memberikan apresiasi kepada Sido Muncul yang tergerak membantu anak-anak yang membutuhkan, khususnya di Kabupaten Tangerang dan sekitarnya. Ia mengatakan, pihaknya juga akan berkomitmen untuk melancarkan operasi bibir sumbing yang diselenggarakan bertahap hingga sebulan ke depan.
“Terima kasih karena telah memberikan kami kesempatan untuk bersinggungan dengan Sido Muncul dan Pak Irwan untuk beribadah kepada Tuhan. Kami akan berkomitmen melancarkan operasi bibir sumbing dan langit-langit setiap hari sabtu untuk 10 pasien selama sebulan,” ujar Saraswati dalam sambutannya.
Tak berhenti di sini, Irwan berharap Sido Muncul akan terus membantu anak-anak meraih senyumnya kembali lewat program-program ‘Operasi Sumbing Bibir Gratis’ selanjutnya di kota-kota lain Indonesia.
“Bantuan kami fokuskan bagi penderita yang berasal dari keluarga kurang mampu. Kami berharap operasinya berjalan dengan lancar agar pasien dapat kembali tersenyum dan dapat meningkatkan kepercayaan dirinya dalam bersosialisasi”, pungkas Irwan.
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan Sido Muncul