Singapura dan Malaysia Rayakan Idul Fitri pada Rabu, 10 April 2024

9 April 2024 19:27 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas dari Kantor Wilayah Kemenag Sumatera Selatan mengamati posisi hilal menggunakan teropong saat Rukyatul Hilal di Palembang, Sumatera Selatan, Senin (12/4). Foto: Nova Wahyudi/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Petugas dari Kantor Wilayah Kemenag Sumatera Selatan mengamati posisi hilal menggunakan teropong saat Rukyatul Hilal di Palembang, Sumatera Selatan, Senin (12/4). Foto: Nova Wahyudi/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tiga negara tetangga Indonesia yang sama-sama menerapkan kriteria Menteri Agama Brunei, Indonesia, Malaysia, dan Singapura (MABIMS) untuk menentukan penanggalan Hijriyah, telah mengumumkan kapan mereka ber-Idul Fitri.
ADVERTISEMENT
Brunei akan berlebaran pada Kamis, 11 April. Sedangkan Singapura dan Malaysia akan berlebaran, Rabu 10 April.
"Umat Islam di Malaysia menyambut Idul Fitri pada Rabu, 10 April,” demikian pengumuman yang disampaikan Penyimpan Mohor Besar Raja-Raja, pejabat setempat, seperti dikutip dari Bernama, Selasa (9/4).
Majlis Ugama Islam Singapura (MUIS) juga mengumumkan bahwa Idul Fitri di Singapura jatuh pada Rabu, 10 April karena hilal Syawal telah terlihat.
Saat berita ini diunggah, Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas tengah membacakan hasil sidang isbat penentuan Idul Fitri. BRIN dan BMKG sebelumnya memprediksi Idul Fitri jatuh pada Rabu, 10 April.