Sosok Irjen Pol Ahmad Dofiri: Peraih Adhi Makayasa, Kini Jadi Kabaintelkam Polri

2 November 2021 10:26 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolda Jabar Irjen Pol Ahmad Dofiri. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kapolda Jabar Irjen Pol Ahmad Dofiri. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
ADVERTISEMENT
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mempercayakan posisi Kabaintelkam kepada Irjen Pol Ahmad Dofiri. Posisi Kabaintelkam memang kosong karena ditinggal Komjen Paulus Waterpauw yang kini jadi Deputi di BNPP Kemendagri.
ADVERTISEMENT
Mutasi jabatan tersebut tertuang dalam surat bernomor ST/2278/X/KEP/2021 yang diteken AsSDM Kapolri Irjen Wahyu Widada tertanggal 31 Oktober terdapat pengangkatan Irjen Pol Ahmad Dofiri sebagai Kabaintelkam Polri. Dofiri meninggalkan jabatan lamanya sebagai Kapolda Jawa Barat.
Dofiri saat dihubungi mengatakan, dirinya bersyukur dengan tugas baru yang diamanahkan kepadanya. Dia meminta doa agar dapat menjalankan tugas dengan baik.
"Terima kasih, mohon doanya," kata Dofiri.
Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto (kiri) dan Kapolda Jabar Irjen Ahmad Dofiri. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
Lalu siapa sebenarnya Irjen Pol Ahmad Dofiri?
Irjen Pol Ahmad Dofiri merupakan sosok yang tak asing di mata publik termasuk warga Jawa Barat. Pria kelahiran 4 Juni 1967 itu merupakan orang nomor 1 di Polda Jawa Barat saat ini.
Sebelum menempati posisinya sebagai Kapolda Jawa Barat, Irjen Ahmad Dofiri merupakan lulusan terbaik Akpol 1989. Artinya, dia juga menyandang Adhi Makayasa.
ADVERTISEMENT
Selain itu, dia pernah menempati posisi strategis seperti Kapolres Bandung (2007), Kapolrestabes Yogyakarta (2009), Koorspripim Polri (2010), Wakapolda DIY (2013), Karobinkar SSDM Polri (2014), Kapolda Banten (2016), Karosunluhkum Divkum Polri (2016), Kapolda DIY (2016), Aslog Kapolri (2019), Kapolda Jawa Barat dan terbaru dipromosikan jadi Kabaintelkam Polri.
===
Ikuti survei kumparan dan menangi e-voucher senilai total Rp3 juta. Isi surveinya sekarang di kum.pr/surveinews