Sudah 159.945 Kendaraan Mudik Tinggalkan Jabodetabek via Tol Cikampek Utama

26 April 2022 14:38 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang polisi memantau arus lalu lintas di KM 47 Tol Cikampek jelang pemberlakuan one way pada Senin (25/4/2022). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Seorang polisi memantau arus lalu lintas di KM 47 Tol Cikampek jelang pemberlakuan one way pada Senin (25/4/2022). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
Arus lalu lintas kendaraan jelang mudik Lebaran 2022 di ruas jalan tol Jakarta-Cikampek masih terpantau ramai lancar. Hingga saat ini belum ada lonjakan kendaraan.
ADVERTISEMENT
Dari data yang diterima kumparan, mulai dari H-10 hingga H-7 lebaran sekitar 159.945 kendaraan keluar dari Tol Cikampek Utama 1 menuju arah Tol Palimanan.
Jumlah tersebut lebih tinggi dari yang diprediksikan oleh PT Jasa Marga. Sebelumnya Jasamarga memprediksi hingga H-7 jumlah kendaraan hanya sebanyak 139.546 kendaraan.
Untuk mengantisipasi kemacetan selama arus mudik Korps Lalu Lintas Polri (Korlantas) Polri menyiapkan rencana aturan one way dan ganjil genap. Kebijakan ini juga akan berlaku saat arus balik.
Data volume lalu lintas di Gerbang Tol Cikampek Utama 1. Foto: Dok. Istimewa
Lokasi pemberlakuan one way dan ganjil genap berada di ruas tol Jakarta-Cikampek (Japek) hingga Tol Kalikangkung yang akan dilaksanakan mulai tanggal 28 April-1 Mei 2022. Sementara, untuk arus balik one way akan diberlakukan pada ruas tol yang sama pada 6-8 Mei 2022.
ADVERTISEMENT
Berikut data lengkap jumlah kendaraan yang keluar Tol Cikampek Utama 1;
Jumat, 22 April 2022 (H-10): 34.030 kendaraan
Sabtu, 23 April 2022 (H-9): 43.108 kendaraan
Minggu, 24 April 2022 (H-8): 39.319 kendaraan
Senin, 25 April 2022 (H-7): 43.488 kendaraan