Tabrakan Beruntun di Tol Layang MBZ, Polisi Berlakukan Contraflow

24 Desember 2022 10:02 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah kendaraan memadati ruas jalan tol Jakarta-Cikampek kilometer 47 dan Jalan Layang Mohammed Bin Zayed (MBZ) di Karawang, Jawa Barat, Jumat (29/4/2022). Foto: M Risyal Hidayat/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah kendaraan memadati ruas jalan tol Jakarta-Cikampek kilometer 47 dan Jalan Layang Mohammed Bin Zayed (MBZ) di Karawang, Jawa Barat, Jumat (29/4/2022). Foto: M Risyal Hidayat/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tabrakan beruntun terjadi di Jalan Layang Sheikh Mohammed Bin Zayed (MBZ) dari arah Jakarta ke Cikampek Kilometer 22, Sabtu (24/12).
ADVERTISEMENT
Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 06.52 WIB melibatkan tiga mobil. Akibatnya, kemacetan arus lalu lintas jadi tak terhindarkan
Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen Aan Suhanan mengatakan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun, diakuinya bahwa dampak kecelakaan ini menimbulkan kemacetan di sana.
"Sampai saat ini ini dampak dari kecelakaan MBZ mulai ada kepadatan, ada perlambatan. Walaupun semua sudah dievakuasi untuk kendaraan," kata Aan kepada wartawan, Sabtu (24/12).
Aan tidak menjelaskan apa yang menjadi penyebab kecelakaan itu. Namun, dirinya mengatakan saat ini polisi telah menerapkan rekayasa lalu lintas di sana untuk mengurai kepadatan kendaraan.
"Nanti mengurangi kepadatan, KM 47 sampai KM 61 kita lakukan contraflow untuk menarik kepadatan dari KM 10 ke belakang sampai ke KM 7 atau KM 4 tadi. Ini upaya yang kita lakukan pagi ini," kata dia.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari akun media sosial Jasa Marga, Tol Layang MBZ sempat ditutup karena padanya kendaraan sekitar pukul 07.41 WIB. Mobil diarahkan untuk menggunakan jalur bawah. Pada 08.29 WIB, Tol Layang MBZ kembali dibuka normal.