Tabung LPG Meledak di Cianjur, 2 Orang Luka dan 1 Rumah Terbakar

1 November 2022 16:02 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dua orang korban terbakar tabung LPG bocor di Cianjur, Selasa (1/11). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Dua orang korban terbakar tabung LPG bocor di Cianjur, Selasa (1/11). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Dua orang warga Kampung Pasir Kupa RT 03/05, Desa Cisalak, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur mengalami luka bakar serius dan harus mendapatkan penanganan medis di RSUD Sayang, Cianjur, Jawa Barat, Selasa (1/11).
ADVERTISEMENT
Peristiwa nahas yang menimpa Obay Sobari (71) dan Kokom Komariah (43), berawal saat korban Obay mencoba membawa tabung LPG ukuran 3 kilogram yang bocor ke bagian belakang rumahnya.
Saat korban membuka pintu belakang rumahnya terdapat warga yang tengah memasak di atas tungku tradisional. Sehingga api di atas tungku itu menyambar gas LPG yang bocor, dan meledak mengenai orang di sekitar.
Kapolsek Cibeber Kompol Aca Nana Suharydi mengatakan, kedua korban mengalami sejumlah luka pada bagian tubuhnya akibat terbakar api yang menyambar tabung LPG 3 kilogram yang mengalami kebocoran.
"Dua orang alami luka bakar dan sudah mendapatkan penanganan dan perawatan medis. Korban Bapak Obay mengalami luka bakar pada bagian kepala, wajah, perut, dan tangannya. Sementara, Ibu Kokom mengalami luka bakar pada bagian kedua kakinya," kata Aca kepada wartawan.
Pekerja menata gas LPG 3Kg. Foto: Dok. Pertamina
Selain membakar dua orang korban, peristiwa tabung gas yang bocor itu juga mengakibatkan sebagian bangunan dapur rumah korban terbakar.
ADVERTISEMENT
"Untuk kerugian materilnya masih kita lakukan asesmen, kita juga lakukan penyelidikan terkait peristiwa ini. Kita imbau warga agar berhati-hati saat penggunaan atau memasang regulator ke tabung LPG," pungkasnya.