Tambahan Corona Harian di DIY Masih Tinggi, 592 Kasus Hari Ini

18 Juni 2021 17:53 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Virus Corona. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Virus Corona. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Kasus corona di DIY belum ada tanda-tanda penurunan. Penambahan kasus harian pada 18 Juni ini masih mencapai 592 kasus. Jumlah tersebut tidak jauh berbeda pada penambahan kasus harian 17 Juni lalu yang mencapai 595 kasus.
ADVERTISEMENT
"Penambahan kasus terkonfirmasi COVID-19 di DIY sebanyak 592 kasus, sehingga total kasus terkonfirmasi menjadi 51.338 kasus," kata Kepala Bagian Humas Biro Humas dan Protokoler Pemda DIY, Ditya Nanaryo Aji, Jumat (18/6).
Ditya menjelaskan tambahan kasus corona hari ini berasal Kota Yogyakarta 57 kasus, Kabupaten Bantul 276 kasus, Kabupaten Kulon Progo 27 kasus, Kabupaten Gunungkidul 61 kasus, dan Kabupaten Sleman 171 kasus.
"Rincian riwayat kasus, periksa mandiri 96 kasus, tracing kontak kasus positif 469 kasus, skrining karyawan kesehatan 6 kasus, perjalanan luar daerah 1 kasus, belum ada info 20 kasus," jelasnya.
Per 18 Juni total kasus corona di DIY mencapai 51.338 kasus terkonfirmasi. Dari jumlah tersebut 45.080 kasus sembuh dan 1.342 orang meninggal dunia. Sementara kasus aktif mencapai 4.916 kasus.
ADVERTISEMENT
Untuk ketersediaan tempat tidur kritikan di rumah sakit rujukan telah terpakai 87dari jumlah total 139. Kemudian tempat tidur non kritikal terpakai 605 dari jumlah total 802.