Tank yang Terperosok di Sungai Bogowonto Sudah Beroperasi Kembali

21 Maret 2018 16:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kecelakaan Tank TNI  (Foto: Facebook/Dewi Phutri )
zoom-in-whitePerbesar
Kecelakaan Tank TNI (Foto: Facebook/Dewi Phutri )
ADVERTISEMENT
Tank M113 yang terperosok di Sungai Bogowonto sudah bisa digunakan kembali. Keputusan pengoperasian kembali tank ini setelah melalui penyelidikan dan pemeriksaan oleh tim dari TNI AD.
ADVERTISEMENT
Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat, Brigjen Alfred Denny Tuejeh mengatakan, tim investigasi sudah memeriksa secara detail kondisi tank setelah terperosok. Tim menyatakan tank sudah bisa berjalan seperti semula.
“Hari ini Anda bisa lihat ke sana, bahwa tank sudah dapat operasional,” ujar Denny di Gedung Kartina Media Centre, Senen, Jakarta Pusat, Rabu (21/3).
Konpers Hasil investigasi Tank M113 dan KMC (Foto: Reki Febrian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Konpers Hasil investigasi Tank M113 dan KMC (Foto: Reki Febrian/kumparan)
Tank M113 A1 itu terperosok di Sungai Bogowonto, Purworejo, Jawa Tengah. Tank saat itu sedang membawa siswa PAUD Ananda dan melaksanakan outbound dengan menyusuri sungai. Saat sedang berputar balik di bibir sungai, tank terperosok.
"Mungkin personel Yonmek (Batalyon Infanteri Mekanis) 412 sudah biasa, tetapi kan ini ada rakyat sipil jadi harus ada SOP-nya,” jelas Denny.
Terperosoknya Tank pada Sabtu (10/3) tersebut mengakibatkan dua korban jiwa, yakni Pratu Randu Suryadi dan Kepala Yayasan PAUD Ananda, Iswandari. TNI AD pun secara tegas bertanggung jawab secara penuh atas kejadian tersebut.
ADVERTISEMENT