Tawuran Remaja di Jaksel, Satu Orang Tewas Disabet Celurit

9 September 2020 18:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi korban tawuran Foto: Muhammad Faisal Nu'man / kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi korban tawuran Foto: Muhammad Faisal Nu'man / kumparan
ADVERTISEMENT
Polisi berhasil menangkap lima pelaku tawuran yang menewaskan satu orang di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Tiga pelaku di antaranya masih di bawah umur.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya diberitakan, korban bernama Muhammad Raffi Rizali (17) tewas diserang kelompok tak kenal pada Sabtu (5/9) saat hendak mencari makan. Rupanya saat itu sedang ada aksi tawuran remaja.
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus saat konferensi pers di Polda Metro Jaya, Rabu (2/9). Foto: Humas PMJ
"Kemarin sempat ramai di media adanya tawuran pelajar terjadi di Kebayoran Lama Jaksel mengakibatkan satu orang meninggal dunia," ucap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus di Polda Metro Jaya, Rabu (9/9).
"Ada lima pelaku kita amankan, pertama WAP (19) dia yang lukai korban dengan cara dibacok dengan celurit hingga meninggal dunia. Kedua, ada RH dia ikut tawuran dan mengajak para tersangka lain melakukan penganiyaan ke korban. Ada tiga pelaku ini anak-anak di bawah umur," kata Yusri.
Barang bukti sebuah celurit yang dibawa dua remaja untuk tawuran. Foto: Dok. Polres Metro Jakarta Barat
Yusri menyebut, para pelaku ini memanfaatkan media sosial untuk unjuk kekuatan. Tak jarang sebelum aksi tawuran mereka terlebih dahulu janjian via media sosial sebelum bertemu di lokasi.
ADVERTISEMENT
“Modusnya mengajak berkelahi menggunakan medsos yang ada. Mereka janjian ketemu di satu tempat dan terjadilah tawuran ini,” jelasnya.
Yusri mengatakan kelima pelaku kini telah ditetapkan sebagai tersangka. Mereka dijerat Pasal 170 KUHP dan terancam hukuman 5 tahun penjara.
"Untuk anak di bawah umur ada peradilan sendiri tetapi kita proses sesuai hukum yang berlaku," pungkasnya.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)