Terawan Mundur dari Calon Dubes, Pimpinan DPR Tunggu Pengganti dari Jokowi

21 Mei 2021 11:22 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad. Foto: DPR
zoom-in-whitePerbesar
Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad. Foto: DPR
ADVERTISEMENT
DPR telah menerima surat presiden (surpres) terkait usulan nama calon duta besar (Dubes) untuk negara sahabat Indonesia. Daftar nama ini sudah dibacakan di rapat paripurna DPR kemarin.
ADVERTISEMENT
Namun, nama-nama dubes itu tampaknya akan diubah. Sebab, eks Menkes Terawan Agus Putranto sudah mundur sebagai calon dubes RI di Spanyol. Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad mengkonfirmasi hal tersebut.
"Ya, saya dengar memang Terawan mundur dari usulan dubes Spanyol. Saya pikir itu hak beliau," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (21/5).
Dengan begitu, Dasco mendorong agar pemerintah segera menyampaikan usulan nama calon dubes baru untuk mengisi kekosongan tersebut.
"Dan mungkin pemerintah bisa segera mengisi usulan baru untuk menggantikan Dokter Terawan yang mundur," papar Ketua Harian DPP Gerindra itu.
Sebelumnya, sejumlah Anggota Komisi I DPR juga membenarkan kabar Terawan mundur tersebut. Anggota Komisi I F-PKB Taufiq R Abdullah dan Anggota Komisi I F-NasDem Muhammad Farhan mengaku mendapat kabar yang sama.
ADVERTISEMENT
Berikut usulan sementara dubes tersebut:
Abu Dhabi: Extend
Amman: Ade Padmo Sarwono
Athena: Bebeb A.K.N. Djundjunan
Bogota: Tatang B. U. Razak
Bratislava: Pribadi Sutiono
Canberra: Siswo Pramono
Dar Es Salam: Triyogo Jatmiko
Dhaka: Heru Subolo
Dili: Okto Manik
Kabul: Gina Yoginda
Kolombo: Dewi Tobing
Kyiev: Ghafur A.D.
Lisabon: Rudy Alfonso
Madrid: Terawan Agus Putranto (sudah mundur, belum ada pengganti)
Manama: Ardi Hermawan
New Delhi: Ina Khrisnamurti
Nur Sultan: M. Najib
Ottawa: Tumpal Simanjuntak
Paris: M. Oemar
Riyadh: Zuhairi Misrawi
Roma: M. Prakosa
Seoul: Gandi Sulistyanto
Tunis: Abdul Azis
Warsawa: Anita Luhulima
Washington, DC: Rosan P. Roeslani
Wellington: Fientje M. Suebu
Wina: Damos D. Agusman
Zagreb: Suwartini Wirta
ADVERTISEMENT
Kuwait: Lena Maryana Mukti
PTRI ASEAN: Derry Amman
PTRI Jenewa: Febryan Rudyard
PTRI New York: Armananta Natsir