Timses Jokowi: Jika Benar TNI, Prabowo Harusnya Terima Quick Count

17 April 2019 18:21 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Calon Presiden nomor urut 01 Jokowi berjabat tangan dengan Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri. Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
zoom-in-whitePerbesar
Calon Presiden nomor urut 01 Jokowi berjabat tangan dengan Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri. Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
ADVERTISEMENT
Relawan pendukung capres nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf menyambut bahagia hasil penghitungan suara cepat (quick count) sejumlah lembaga survei yang memenangkan pasangan tersebut. Sekjen Cakra 19 Letjen TNI Purn Eko Wiratmoko mengatakan, seluruh pendukung saling berbahagia dan bersyukur atas hasilnya.
ADVERTISEMENT
"Kami sangat sangat bahagia dan bersyukur kepada Allah SWT. Yang mana doa dan usaha Cakra 19 beserta masyarakat Indonesia yang mendukung Pak Jokowi, kemudian anggota relawan-relawan Cakra maupun yang bergabung dengan Cakra di seluruh Indonesia ini. Kita merasa berterima kasih atas dukungan kepada Pak Joko Widodo untuk menjadi presiden yang kedua kalinya," ujar Eko usai mendengar pernyataan dari Jokowi di Balai Sarwono, Jakarta Selatan, Rabu (17/4).
Suasana saat Capres nomor urut 01 Joko Widodo tinggalkan Jakarta Theatre. Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
Ia yakin hasil quick count tak akan meleset jauh dari real count dari KPU. Sehingga, mereka bersiap untuk menyambut pengumuman secara sah dari KPU yang akan diumumkan 22 Mei 2019.
"Saya yakin tidak akan berubah dan kita selama ini, Pak Dennya JA dari LSI, tidak pernah meleset. Baik itu waktu Pak Ridwan Kamil (Pilgub Jawa Barat 2018). Itu memang sudah dinyatakan Ridwan Kamil akan menang. Jadi Denny JA tidak akan pernah meleset. Enggak meleset," ungkap Eko.
Calon presiden nomor urut 01, Joko Widodo bergegas menuju mobilnya. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Eko juga ikut mengomentari soal pidato yang disampaikan oleh capres 02 Prabowo Subianto yang mengklaim menang exit poll dan banyaknya kecurangan. Ia meminta Prabowo berani menerima kekalahan, sebagaimana yang dilakukan seorang prajurit TNI.
ADVERTISEMENT
"Kalau tanggapan saya tadi kepada Pak Prabowo itu, kalau beliau betul-betul TNI, TNI itu kalau sudah kalah, menerima kekalahannya. Kalau maju, bertepuk maju, kalau sudah kalah dia terima dengan lapang dada kekalahannya. Itu kalau TNI. Ragu-ragu lebih baik pulang," tuturnya.
Relawan Jokowi Cakra19 saat Nobar Quick Count Pemilu 2019. Foto: Efira Tamara/kumparan
Para pendukung Jokowi-Ma'ruf telah berkumpul di Djakarta Theater sejak pukul 14.30 WIB. Sebagian besar dari mereka mengenakan pakaian putih-putih, dan ingin menyaksikan secara langsung quick count.
Meski disebut mengungguli hampir seluruh lembaga survei, Jokowi mengimbau pendukungnya untuk bersabar dan menunggu hasil perhitungan resmi KPU.
"Dari indikasi exit poll dan quick count, tadi sudah kita lihat semuanya. Tapi, kita harus bersabar, harus bersabar menunggu perhitungan dari KPU secara resmi," ujar Jokowi saat konferensi pers.
ADVERTISEMENT