Timses Prabowo soal Yenny Wahid Dukung Jokowi: Efek Sandi Lebih Kuat

26 September 2018 18:13 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jokowi makan bubur merah putih bersama keluarga Gus Dur, Jumat (7/9/18). (Foto: Dok Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Jokowi makan bubur merah putih bersama keluarga Gus Dur, Jumat (7/9/18). (Foto: Dok Istimewa)
ADVERTISEMENT
Koalisi Indonesia Adil dan Makmur menghargai sikap politik Yenny Wahid yang mendukung Jokowi - Ma’ruf Amin di Pilpres 2019. Namun menurut Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Mardani Ali Sera, efek sosok Sandi jauh lebih kuat di masyarakat.
ADVERTISEMENT
“Ya diapresiasi karena itu pilihan dan menurut saya itu pasti sudah dipertimbangkan dan kami tetap yakin 2019 ganti presiden,” kata Mardani usai menghadiri rilis survei Indikator, di Jalan Cikini V, Jakarta Pusat, Rabu (26/9).
“Ada efek, tetapi sekarang ini efek Sandi jauh lebih kuat. Sandi ini luar biasa. Kami melihat wah efek Sandi saat sambutan luar biasa,” lanjutnya.
Sandi diterima oleh Yenny Wahid di kediaman Gus Dur di Ciganjur. (Foto: Maulana Ramadhan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sandi diterima oleh Yenny Wahid di kediaman Gus Dur di Ciganjur. (Foto: Maulana Ramadhan/kumparan)
Menurut Mardani, sosok Sandi yang mencerminkan anak muda dapat menggaet dukungan NU di kalangan milenial. Sehingga, tentu suara NU tidak seluruhnya ke Jokowi - Ma’ruf.
“Ada peluang seperti itu (suara NU bulat ke Jokowi - Ma’ruf), tapi kami lagi berusaha untuk masuk ke massa kelas milenial NU. Insyaallah kuat. Gimana cara endorse-nya lagi disiapkan,” ujar Ketua DPP PKS itu.
Mardani Ali Sera (Foto: DPP PKS)
zoom-in-whitePerbesar
Mardani Ali Sera (Foto: DPP PKS)
Nama Yenny Wahid sempat masuk ke dalam struktur timses Prabowo - Sandi. Saat itu, kata Mardani, Yenny belum menentukan sikap politik di Pilpres 2019.
ADVERTISEMENT
“Mba Yenny sendiri belum menyatakan ke kiri ke kanan saat itu. Kalau sudah menyatakan dukung Jokowi kita apresiasi. Itu bagian dari kedewasaan setiap orang,” papar Mardani.
Yang jelas, kata Mardani, tidak ada kekecawan di kubu koalisi Prabowo - Sandi atas pilihan politik Yenny mendukung Jokowi - Ma’ruf.
“Enggak ada (kekecewaan). Kami basisnya sebetulnya ke relawan ya, relawan kita kerjanya luar biasa. Trennya adalah tren milenial, emak-emak militan dan keumatan. Tiga itu tidak terlalu banyak berkaitan dengan teman-teman yang dukung Jokowi,” tutupnya.