Untuk Pertama Kali, Penambahan Kasus Corona Harian di Ceko Tembus 2.000-an

17 September 2020 16:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Warga menjahit masker buatan dari kain di Praha, Republik Ceko. Foto: REUTERS / David W Cerny
zoom-in-whitePerbesar
Warga menjahit masker buatan dari kain di Praha, Republik Ceko. Foto: REUTERS / David W Cerny
ADVERTISEMENT
Untuk pertama kalinya, penambahan kasus harian di Republik Ceko menembus angka 2.000-an. Ceko merupakan negara dengan pertumbuhan kasus corona tercepat di Eropa.
ADVERTISEMENT
Pada Rabu (16/9), Ceko mencatatkan penambahan 2.139 kasus baru. Sehari sebelumnya penambahan kasus virus corona sebanyak 1.675.
Kini jumlah total kasus corona di Ceko sudah mencapai 41.032 orang, demikian dikutip dari Reuters.
Baru 22.931 kasus corona di Ceko yang dinyatakan sembuh. Sedangkan 482 lainnya meninggal dunia.
September 2020 menjadi bulan yang buruk bagi negara di Eropa Timur itu. Mereka menghadapi gelombang kedua virus corona.
Bahkan, lonjakan kasus jumlahnya sudah melebihi gelombang pertama pada Maret lalu.
Karena terus meroketnya kasus virus corona, Ceko mewajibkan pemakaian masker dan membatasi jam operasional bar.
Kementerian Kesehatan juga resmi melarang acara di ruangan tertutup.
Meski sejumlah pembatasan dilakukan, Ceko tidak bakal melakukan lockdown total. Sebab, lockdown total membuat perekonomian negara ini terus menurun.
ADVERTISEMENT
Akibat lockdown pada Maret lalu pertumbuhan ekonomi di Ceko minus 11 persen.