Usai Sidang RS Ummi, Pengacara Rizieq Sampaikan Permohonan Maaf ke Polisi

5 Mei 2021 17:49 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kuasa hukum Bachtiar Nasir, Aziz Yanuar. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kuasa hukum Bachtiar Nasir, Aziz Yanuar. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Kuasa hukum Habib Rizieq Syihab, Aziz Yanuar menyampaikan permohonan maaf kepada sejumlah pihak usai sidang data swab RS Ummi. Hal itu dilakukan untuk menyambut Idul Fitri.
ADVERTISEMENT
"Kami di sini pada sidang yang terakhir untuk kasus RS Ummi ini meminta maaf kepada seluruh pihak tanpa terkecuali pada bapak-bapak penjaga keamanan, ketertiban, kemudian polisi, tentara dan sebagainya," kata Azis di PN Jakarta Timur, Rabu (5/5).
"Kami minta maaf kalau ada dari kami kuasa hukum kata-kata atau sikap atau perbuatan yang kurang baik, dirasa menyinggung. Kami minta maaf di akhir Ramadhan ini dan akan Idul Fitri karena sidang terakhir kami minta dibukakan pintu maaf sebesarnya," tambah Azis.
Tidak hanya kepada para aparat, permohonan maaf juga disampaikan Aziz untuk masyarakat umum. Ia menyadari sepanjang sidang Rizieq di PN Jakarta Timur kerap kali menimbulkan kemacetan lalu lintas.
Personel Kepolisian membubarkan massa pendukung saat berlangsungnya sidang perdana Habib Rizieq Syihab di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur. Foto: Dhemas Reviyanto/Antara Foto
"Kepada masyarakat, kepada all media juga kami minta maaf dan terima kasih kalau persidangan Habib bikin macet. Kemudian terganggu yang mau sidang, sekali lagi kami minta dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya," kata Azis.
ADVERTISEMENT
Azis juga menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada kepolisian, TNI, pengadilan, hingga presiden.
"Dari kuasa hukum mau mengucapkan terima kasih banyak di Bulan Ramadhan ini dari awal persidangan berjalan lancar. Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak," kata Azis.
Begitu juga untuk para ulama dan para pendukung Habib Rizieq yang telah mendoakan kliennya, Azis menyampaikan ucapan terima kasih.
"Seluruh pihak kami sangat berterima kasih dan apresiasi sebesar-besarnya. Tadi kami juga ucapkan terima kasih kepada seluruh habaib ulama dan juga para pendukung Habib Rizieq dan kawan-kawan dalam proses penegakan hukum yang berkeadilan ini semoga keberpihakan semuanya yang mendukung kami dicatat sebagai pemberat di hadapan Allah kelak," kata Aziz.
****
Saksikan video menarik di bawah ini:
ADVERTISEMENT