Viral Aksi Pencurian Modus Geser Tas di Mal Pejaten Village Terekam CCTV

10 Juli 2020 13:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi maling menggunakan topeng. Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi maling menggunakan topeng. Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
ADVERTISEMENT
Aksi dua orang melakukan pencurian tas milik seorang pelanggan sebuah restauran ramen di Mal Pejaten Village Jakarta Selatan, Senin (6/7), viral setelah video rekaman CCTV aksinya tersebar di media sosial.
ADVERTISEMENT
Dalam video yang diunggah akun @cikarang.24jam, menampakkan dua orang laki-laki bekerja sama untuk mengambil tas korban yang sedang menikmati hidangan di sebuah restaurant ramen di dalam mal pada pukul 18.30.
Dua pelaku terlihat sudah mengintai target sasaran. Pelaku pertama menengok ke bawah kursi di mana korban meletakkan tasnya, setelah itu menariknya ke lantai luar restoran. Pelaku ke dua bertugas mengambil tas yang berisikan laptop tersebut dan membawanya pergi.
Menanggapi peristiwa ini, pihak manajemen Pejaten Village mengatakan akan menindaklanjuti sesuai SOP yang berlaku.
"Manajemen mal akan mendampingi korban untuk melaporkan kejadian pencurian ini kepada pihak kepolisian di Polsek Pasar Minggu, namun korban menolak, dan akan melaporkan sendiri kejadian ini kepada kepolisian," ungkap Humas Mal Pejaten Village, Meriza kepada kumparan, Jumat (10/7).
ADVERTISEMENT
Mereka juga telah menyerahkan rekaman CCTV tersebut ke pihak kepolisian sebagai langkah proses penyelidikan.
"Kami juga menambah personel keamanan yang bertugas melakukan patroli untuk menghindari kejadian serupa terulang kembali," pungkasnya.
****
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)