Viral Paduan Suara Mahasiswa Nyanyikan Lagu 'Dosen Galak' di Acara Wisuda

7 Desember 2020 11:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi wisuda. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi wisuda. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Viral sebuah video yang memperlihatkan Panduan Suara Mahasiswa (PSM) menyanyikan lagu berjudul 'Dosen Galak' di acara wisuda. Potongan video tersebut diunggah oleh akun TikTok @faricha_marroani pada Sabtu(5/12). Hingga Senin (7/12), video tersebut sudah disukai oleh 195 ribu pengguna.
ADVERTISEMENT
Secara sekilas, lagu tersebut mirip dengan lagu dangdut 'Bojo Galak' yang dinyanyikan dalam Bahasa Jawa. Hanya saja, ada sejumlah modifikasi dalam lirik tersebut.Di dalam video tersebut tertulis, Wisuda Acara 2017/2018 Universitas PGRI Ronggolawe (Unirow) Tuban, Jatim.
Terkait viralnya video tersebut, Kepala Bidang Humas Unirow, Miftachul Munir, membenarkan PSM yang menyanyi di video itu berasal dari Unirow.
"Pada acara wisuda tahun 2017/2018 lalu," ujar Munir kepada kumparan, Senin (7/12).
Ia menambahkan, pemilihan lagu tersebut murni dari anak-anak mahasiswa yang tergabung dalam PSM. Lagu itu juga hanya selingan di acara wisuda tersebut.
"Spontanitas kemungkinan karena waktu itu viral, sehingga dimodifikasi," tambahnya.
Ia mengaku sudah tahu video tersebut viral dari YouTube. Meski begitu, ia menegaskan, pihak kampus maupun mahasiswa Unirow tidak pernah mengunggah video tersebut.
ADVERTISEMENT
"Dan channel [YouTube] yang upload kayaknya channel pihak luar," pungkasnya.