news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Viral Ribut-ribut soal Desain Motor Listrik GESITS Pesanan PLN

9 Februari 2020 14:01 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Motor listrik GESITS pesanan PLN yang dikirim ke Jawa Timur. Foto: Twitter/@gesitsid
zoom-in-whitePerbesar
Motor listrik GESITS pesanan PLN yang dikirim ke Jawa Timur. Foto: Twitter/@gesitsid
ADVERTISEMENT
Unggahan akun Facebook APutra Jr. ke grup Komunitas Pengguna CORELDRAW Indonesia di Facebook pada Sabtu (8/2) menyedot perhatian warganet. Unggahan tersebut berisi keluhannya menyoal desain motor listrik GESITS.
ADVERTISEMENT
APutra Jr. bercerita soal pengalamannya menerima pesanan desain untuk motor listrik GESITS milik Perusahaan Listrik Negara (PLN).
"Singkat cerita ada klien mau pesan sticker untuk project motor dan si klien minta tolong untuk dibuatkan desainnya," ujar APutra Jr. dalam tulisannya.
Dalam unggahan itu, APutra menyertakan dua tangkapan layar. Satu tangkapan layar berisi percakapan soal pemesanan desain, dan satu tangkapan layar soal dugaan adanya plagiarisme desain miliknya.
Unggahan APutra Jr yang ramai di media sosial. Foto: Facebook/APutra Jr
Di Facebook unggahan APutra mendapat respons lebih dari 750 komentar. Unggahan itu tak hanya ramai di Facebook, akun Twitter @PenjahatGunung mengunggah tangkapan layar tulisan APutra Jr ke Twitter pada Sabtu (8/2).
Unggahan @PenjahatGunung itu disukai oleh lebih dari 7.600 akun dan retweet lebih dari 8.600 kali. Sebagian besar komentar menyudutkan GESITS dan PLN.
ADVERTISEMENT
Vice President Humas PLN Dwi Suryo tak ingin ambil pusing menyoal hal tersebut. Ia menyayangkan komentar warganet yang menyudutkan PLN.
"Ternyata PLN yang kena dampak bully, padahal PLN yang mau beli motor listrik," ujar Dwi kepada kumparan, Minggu (9/2).
Dwi menegaskan PLN tak ada sangkut pautnya dengan proses pembuatan desain motor listrik GESITS tersebut.
CEO Gesits Technologies Indo Harun Sjech tak menampik adanya persoalan desain motor listrik GESITS. Ia menegaskan, saat ini pihaknya tengah berupaya menyelesaikan masalah tersebut.
"Lagi diklarifikasi sama anak-anak GESITS, kami enggak ada niat plagiat. Cuma miskomunikasi, kami mau selesaikan baik-baik," ujar Harun kepada kumparan.
Sebelumnya GESITS memang sedang menggenjot produksinya, salah satunya dengan menerima pesanan dari PLN.
ADVERTISEMENT
"Iya betul kami sudah mengirim sekitar 260 unit untuk distribusi fleet ke PLN di wilayah Jawa Timur, seperti Surabaya, Malang, Banyuwangi, dan Madura," kata Harun saat dihubungi kumparan, Sabtu (1/2).
Desain pada motor listrik GESITS untuk PLN inilah yang diklaim APutra jr sebagai desain miliknya.