Viral Video Pria Keramas di Wastafel Portable Stasiun Sudirman

14 Juli 2020 17:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
com-Ilustrasi penumpang KRL Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
com-Ilustrasi penumpang KRL Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Sebuah video yang memperlihatkan seorang pria sedang keramas membersihkan rambutnya di sebuah wastafel di Stasiun Sudirman viral di media sosial. Video tersebut diunggah oleh akun @cetul22 pada Selasa (14/7).
ADVERTISEMENT
"Wastafel Stasiun Sudirman dibuat keramas, pantas sabun cepet abis. Aji mumpung gratis," tulis akun @cetul22.
Unggahan ini mendapat respons dari netizen. Seperti yang ditulis oleh akun @albertpras15 "Tambahin sofa jdilah creambath ala shelter bus..jiwa misqueen teriaaak."
Ada juga yang mengaitkan aksi pria itu dengan kebiasaan bersih-bersih di tengah pandemi corona.
"Mungkin Dia bisa liat masa depan, sekarang orang2 pada cuci tangan dia udah cuci muka duluan ngindarin korona," tulis pemilik akun @ismail.fadlan.allena.np
Soal video ini, Humas KRL Commuter Line, Anne Purba, tidak ingin berkomentar banyak lantaran dia tidak terlalu jelas apakah pria tersebut benar-benar menggunakan sabun cuci tangan yang disediakan pihak stasiun untuk membersihkan rambutnya.
Menurut Anne, saat ini wastafel portable memang terpasang di puluhan stasiun KRL di Jabodetabek selama pandemi corona. Tujuannya agar penumpang bisa selalu mencuci tangan dan menjalankan protokol kesehatan.
ADVERTISEMENT
"Wastafel portable dipasang dengan tujuan untuk cuci tangan selama pandemi. Sudah disiapkan di 80 stasiun di Jabodetabek," ungkap Anne kepada kumparan, Selasa (14/7).
Langkah mencuci tangan ini menjadi kewajiban bagi seluruh pengguna KRL Commuter Line sebagai antisipasi penularan virus COVID-19.
****
((Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)