Warga DKI Diminta Mudik Virtual, Tetap Cantik dan Ganteng saat Lebaran

20 Mei 2020 19:45 WIB
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah kendaraan terjebak kemacetan di Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta, Rabu (8/4).  Foto: ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah kendaraan terjebak kemacetan di Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta, Rabu (8/4). Foto: ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
ADVERTISEMENT
Wakil Gubernur Jakarta Ahmad Riza Patria kembali menjelaskan maksud dan tujuan pelarangan mudik perbincangan mengenai mudik lokal yang diterapkan Pemprov DKI.
ADVERTISEMENT
Ia mengatakan, tak ada salahnya bagi masyarakat untuk menahan diri terlebih dahulu di lebaran tahun ini agar tetap sehat dan seluruh keluarga terbebas dari bahaya corona. Mudik virtual pun menjadi salah satu solusi, agar masyarakat tetap merasakan khidmatnya Idul Fitri bersama keluarga.
"Yang dimaksud Pak Anies (mengenai mudik lokal), kita nggak boleh keluar kota Jakarta, kita mudiknya mudik virtual. Berinteraksi dengan keluarga kan tetap kelihatan cantik, ganteng, dan paling penting menjaga kesehatan itu jauh lebih penting di saat-saat seperti ini," ujar Riza dalam virtual conference, Rabu (20/5).
Pemprov DKI memang memperbolehkan warganya untuk melakukan mudik lokal di sekitar Jakarta. Namun alangkah baiknya apabila hal tersebut tak dilakukan, mengingat saat ini Pemprov DKI akan segera memperpanjang PSBB dan memiliki target agar Jakarta bisa kembali pulih.
com-Ilustrasi kemacetan kala mudik Lebaran Foto: Shutterstock
"Nah, mudiknya itu ya mudik lokal, maksud kita di sekitaran Jakarta saja. Tapi juga kita hindari berkunjung satu sama lain. Kalau berkunjung satu sama lain dikhawatirkan nanti dapat mempercepat penyebaran virus," jelasnya.
ADVERTISEMENT
"Jadi ya sudah, mudiknya mudik virtual saja. Jangan mudik konvensional seperti biasanya," ungkap Riza.
********
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona. Yuk! bantu donasi atasi dampak corona