Warga Korea Selatan Beli Kereta Luncur untuk Main Ski di Rumah

8 Januari 2021 19:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang anak laki-laki naik kereta luncur di lapangan dekat taman di tengah pandemi penyakit coronavirus (COVID-19) di Seoul. Foto: Heo Ran/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Seorang anak laki-laki naik kereta luncur di lapangan dekat taman di tengah pandemi penyakit coronavirus (COVID-19) di Seoul. Foto: Heo Ran/Reuters
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Resor ski di Korea Selatan telah ditutup selama beberapa pekan terakhir karena pandemi virus corona.
ADVERTISEMENT
Namun, hal tersebut tak dapat menghindari warga Korea Selatan untuk tetap bermain ski. Kini mereka bermain ski di lereng salju sekitar rumah.
Dikutip oleh Reuters, pada musim dingin berhujan salju ini, penjualan kereta luncur di E-Mart melonjak naik. Penjualn eceran kereta luncur plastik telah kehabisan stok. Telah terjual hampir 2.200 kereta luncur dalam enam hari, lebih dari tiga kali lipat total penjualan pada 2020.
Pihak E-Mart mengatakan, penjualan kereta luncur telah naik dalam enam hari pertama di bulan Januari 2021. Angka penjualan naik lebih dari enam kali lipat pada periode yang sama di tahun lalu.
Seseorang naik kereta luncur di lapangan dekat taman di tengah pandemi penyakit coronavirus (COVID-19) di Seoul. Foto: Heo Ran/Reuters
“Senang rasanya anak-anak kami bisa menikmati kereta luncur dan kami punya tempat di dekat rumah yang bisa menggantikan area sesungguhnya,” ucap Joe Choong-hyun, seorang ayah yang bermain kereta luncur dengan anaknya di taman Olimpiade di Seoul.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, hujan salju lebat terjadi pada awal minggu. Meski suhu di Seoul turun drastis terdingin dalam 35 tahun mencapai -18,6 celcius, anak-anak masih antusian untuk bermain di luar.
Seorang anak laki-laki naik kereta luncur di lapangan dekat taman di tengah pandemi penyakit coronavirus (COVID-19) di Seoul. Foto: Heo Ran/Reuters
“Saya senang karena salju masih menumpuk sehingga saya bisa membuat lebih banyak manusia salju dan lempar bola saju,” tutur Kim Ha-jin, seorang Bocah berumur 11 tahun saat bermain kereta luncur.
Sementara itu, resor ski akan kembali beroperasi pada awal minggu ini. Namun, kapasitas dan jam operasionalnya akan dibatasi.