Warga Pondok Indah Jaksel Rasakan Gempa Banten: Air Kolam Renang Berombak

14 Januari 2022 16:33 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penjelasan tentang gempa yang menggucang wilayah Jabodetabek. Foto: Twitter/@DaryonoBMKG
zoom-in-whitePerbesar
Penjelasan tentang gempa yang menggucang wilayah Jabodetabek. Foto: Twitter/@DaryonoBMKG
ADVERTISEMENT
Gempa Banten berkekuatan 6,7 M sangat terasa di Jakarta. Guncangan gempa juga dirasakan warga di Pondok Indah, Jakarta Selatan.
ADVERTISEMENT
Budi, salah satu warga mengatakan, gempa yang berpusat di Sumur Banten itu sangat terasa. Guncangan dirasakan cukup besar karena dia melihat air di kolam renang rumahnya berguncang hingga membentuk ombak kecil.
"Kawasan Pondok Indah terasa banget. Air di kolam renang saya sampai berombak-ombak,” kata Budi, Jumat (14/1).
Ilustrasi gempa bumi. Foto: Getty Images
Sampai saat ini memang belum ada laporan soal kerusakan akibat gempa ini. Banyak warga yang panik dan keluar rumah atau gedung tempat mereka bekerja.
BMKG maupun BNPB juga belum melaporkan adanya kerusakan atau korban akibat gempa ini.